CewekBanget.ID - Untuk daftar ke perguruan tinggi negeri imipan, salah satu caranya adalah dengan masuk jalur SNMPTN 2022.
Pendaftaran SNMPTN 2022 sudah dibuka sejak (14/2) lalu dan kita bisa mendaftarkan diri.
Saat mendaftarkan diri, ada beberapa hal yang harus kita isi mulai dari bukti prestasi hingga memilih Program Studi (PRODI).
Ada berbagai ketentuan dalam memilih prodi jurusan kuliah yang nantinya kita lakukan.
Salah satu ketentuannya adalah kita enggak bisa memilih lintas jurusan atau prodi dari jurusan kita di SMA/SMK/MA.
Nah, untuk memilih prodi, kita harus masuk kedalam laman https://ltmpt.ac.id/ atau https://snmptn.ltmpt.ac.id.
Kita bisa memilih salah satu dari dua laman yang tersedia untuk memilih prodi yang kita mau.
Pastikan untuk yakin dan memantapkan hati dalam memilih prodi kita ya girls.
Dilihat dari kanal YouTube LPMPT OFFICIAL, ini beberapa langkah untuk memilih prodi!
Baca Juga: Sudah Mulai Dibuka, Begini Caranya Daftar Online SNMPTN 2022!
Cara memilih prodi
Langkah pertama yang harus kita lakukan adalah untuk masuk ke laman LPMPT.
Setelah sudah masuk, kita bisa pilih perguruan tinggi negeri atau politeknik yang pengin kita tuju.
Sehabis memilih PTN/Politeknik, kita akan menjumpai halaman Daftar Prodi yang ada di PTN/Politeknik tersebut.
Saat memilih prodi, kita diperbolehkan untuk memilih maksimal dia prodi yang sesuai dengan jurusan kita di sekolah.
Jangan lupa untuk menyiapkan portofolio ya girls, karena ada beberapa prodi yang mengharuskan kita untuk mengunggah portofolio.
Setelah semua yang kita pilih dan unggah benar dan yakin, kita bisa menekan tombol Simpan Semua Pilihan yanga ada di kanan atas halaman.
Setelah semua sudah tersimpan, akan muncul pop-up konfirmasi pilihan kalau ternyata prodi yang kita daftarkan enggak membutuhkan isian portofolio.
Lalu, kita bisa pilih Simpan. Maka, muncul notifikasi "Berhasil menyimpan pilihan, silakan mengisi portofolio/prestasi"
Kalau notifikasi ini sudah muncul, tandanya kita sudah memilih prodi yang kita mau.
Baca Juga: Peluang Lulus SNMPTN Lebih Besar, Ini Jurusan Kuliah Sepi Peminat 2021
Peraturan dalam memilih prodi
Prodi jurusan kuliah yang bisa kita pilih hanyalah prodi yang sesuai dengan jurusan kita ya girls.
Enggak cuma itu saja, kita bisa memilih dua prodi yang kita pilih.
Meskipun bisa memilih dua, namun pastikan kedua prodi yang dipilih sesuai dengan jurusan kita.
Selain itu, kalau kita memilih dua prodi, maka salah satunya harus ada di PTN/Politeknik yang provinsinya sama dengan SMA/MA/SMK kita.
Tapi, kalau kita hanya memilih datu prodi, maka kita bebas memilih di mana saja.
Baca Juga: Persyaratan Mutlak Lulus SNMPTN 2022, Simak Baik-baik Nih Girls!
(*)
Source | : | tribunnews,youtube.com/LPMPT OFFICIAL |
Penulis | : | Monika Perangin |
Editor | : | Monika Perangin |
KOMENTAR