Depresi juga berpotensi untuk menurunnya energi dalam tubuh, sehingga penderitanya akan mudah merasa capek di siang hari.
Enggak cuma itu, depresi juga bisa membuat seseorang kesulitan tidur di malam hari dan bahkan membuat penderitanya tiba-tiba terbangun saat sedang tertidur.
3. Anemia
Anemia adalah penyakit kekurangan darah dan menyebabkan seseorang akan merasa lemas dan lelah.
Jenis anemia yang paling umum terjadi adalah anemia defisiensi besi yang disebabkan karena kurangnya zat besi dalam tubuh.
Kurangnya zat besi dalam tubuh bisa membuat darah kesulitan mengangkut oksigen ke seluruh tubuh.
Hal ini akan menyebabkan penderitanya merasa lelah, pusing ketika berdiri, dan jantung yang berdebar kencang.
Baca Juga: Kebanyakan Tidur Siang Saat Puasa? Hati-hati Kena 5 Efek Buruk Ini!
4. Penyakit jantung
Kelelahan yang sangat parah adalah gejala yang paling umum dari penyakit gagal jantung.
Hal tersebut karena jantung enggak mampu memompa darah dengan maksimal, sehingga menyebabkan darah sulit dialirkan ke seluruh tubuh.
Penyakit gagal jantung ini justru akan bertambah parah, ketika penderitanya berolahraga.
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR