Terdapat 84 kategori di Grammy Awards yang terbagi menjadi 30 bidang.
Pada voting putaran pertama, anggota voting hanya dapat memberikan suara sesuai kategori yang menjadi bidang keahliannya.
Jika terdapat anggota tim juri Grammy yang masuk dalam nominasi maka dia berhak memberikan suara untuk dirinya sendiri.
Baca Juga: Diwawancarai Grammy, Agnez Mo Sebut Riders Utama Dia Itu Nasi Padang!
Setiap anggota bisa memberikan suara hingga 15 kategori genre serta 4 kategori bidang umum (semua genre).
Hasil voting putaran pertama selanjutnya masih harus diperiksa oleh komite peninjau untuk memutuskan daftar nominasi Grammy Award.
Putaran Final
Setelah nominasi diputuskan, selanjutnya akan dilakukan voting putaran final untuk penentuan pemenang.
Sama seperti pada putaran pertama, setiap pemilih di putaran final dapat memilih hingga 15 kategori genre dan 4 kategori bidang umum.
Surat suara Grammy Award selanjutnya ditabulasi oleh sebuah perusahaan audit independen bernama Deloitte.
Hasil akhir pemungutan suara tersebut dirahasiakan hingga malam puncak Grammy Award.
Deloitte hanya akan mengirimkan nama pemenang dalam amplop tertutup yang baru akan dibuka pada saat pengumuman pemenang.
Baca Juga: 5 Fakta Grammy Awards 2022, Selena Gomez Akhirnya Masuk Grammy!
Diterapkan sejak 2018
Dilansir dari Independent, proses pemilihan dalam Grammy Awards dilakukan melalui sistem voting online yang telah diterapkan dalam beberapa tahun terakhir.
Sistem ini mulai diterapkan sejak 2018 dengan tujuan agar penampil ataupun musisi yang sedang melakukan tur masih dapat memberikan suara mereka sebelum tenggat waktu pemungutan suara berakhir.
Pihak Recording Academy menjamin suara yang diambil melalui sistem e-voting ini adalah suara sah dan dijamin keamanannya.
(*)
Source | : | Independent,Grammy.com |
Penulis | : | Aisyah Balqis |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR