Labu mengandung serat yang tinggi serta rendah kalori.
Selain itu, labu sangat kaya akan vitamin C, vitamin E, kalium dan magnesium.
Zat karotenoid yang terkandung pada labu dapat mengurangi risiko kanker.
Penyakit katarak juga dapat dicegah oleh karotenoid, lho!
6. Bawang putih
Meski baunya enggak sedap, siapa sangka kalau bawang putih mengandung zat pelawan kanker yang disebut allicin.
Zat ini mampu membantu mengurangi setiap peradangan yang muncul di tubuh.
Bawang putih pun berfungsi antioksidan yang sama seperti brokoli.
7. Kunyit
Kunyit merupakan salah satu rempah yang sering digunakan dalam masakan Indonesia.
Ternyata, kunyit memiliki bahan aktif yang bernama kurkumin.
Nah, kandungan ini memiliki kandungan antioksidan yang mampu melawan sel kanker.
8. Kacang
Kacang merupakan salah satu sumber makanan yang kaya akan vitamin E.
Jenis makanan ini dapat mencegah kanker payudara dengan cara menjadi penghalang antara zat berbahaya.
Dengan pengolahan yang tepat, kacang juga dapat melindungi kita dari penyakit jantung dan diabetes.
(*)
Baca Juga: 5 Tipe Orang Paling Rentan Menderita Kanker Payudara. Kamu Termasuk?
Source | : | Grid Health |
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR