CewekBanget.ID - Semua orang pasti pernah bermimpi.
Lebih jauh, mimpi terasa sangat nyata dan menempel pada ingatan kita, sehingga kita merasa mimpi tersebut seperti punya makna mendalam dan pengin menunjukkan sesuatu kepada kita.
Enggak heran kalau akhirnya sehabis bangun tidur kita mencari arti mimpi di internet, nih.
Nah, ada beberapa mimpi yang umum dirasakan banyak orang, seperti mimpi terjatuh, mimpi kematian, ataupun mimpi berselingkuh.
Masing-masing mimpi tersebut ternyata punya arti masing-masing, lho.
Melansir Very Well Mind via Parapuan, ini arti sembilan mimpi paling umum yang sering dirasakan banyak orang!
1. Mimpi Terjatuh
Mimpi jatuh dari ketinggian bisa menjadi pertanda bahwa sesuatu dalam hidup enggak berjalan dengan baik.
Mimpi ini mungkin menyarankan kita untuk memikirkan kembali suatu pilihan atau mempertimbangkan arah baru dalam beberapa bidang kehidupan.
Baca Juga: 5 Trik Mencegah Darah Menstruasi Tembus di Malam Hari saat Tidur
2. Mimpi Telanjang di Depan Umum
Penney Peirce, penulis Dream Dictionary for Dummies menerangkan bahwa mimpi telanjang di depan umum dapat menjadi tanda kepalsuan.
Mimpi tersebut mungkin menunjukan kita enggak menjadi diri sendiri atau takut mengungkapkan ketidaksempurnaan dan kekurangan diri.
Source | : | Very Well Mind,Parapuan |
Penulis | : | None |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR