CewekBanget.ID - Menghias kuku dengan nail art menjadi salah satu cara untuk mempercantik kuku.
Buat kita yang pemula dan belum pernah cobain nail art enggak perlu bimbang, ada motif untuk pemula yang bisa dicoba.
Meski nail art buat pemula terkesan sederhana, tapi hasilnya tetap kece lho.
Simak tutorial bikin nail art bagi pemula yang bisa langsung dicoba sendiri.
Alat yang dibutuhkan untuk nail art
1 nail polish warna nude
1 nail polish warna terang
Top coat
Kuas nail art
Baca Juga: Dijamin Gampang, Begini Cara Bikin Nail Art yang Lucu Buat Pemula!
Nail polish remover
Langkah membuat nail art pemula
1. Sebelum kita membuat nail art, pastikan permukaan kuku kita telah bersih.
2. Caranya dengan aplikasikan nail polish remover ke seluruh permukaan kuku yang akan dihias.
3. Untuk tahap selanjutnya kita bisa aplikasikan top coat bening terlebih dahulu di permukaan kuku.
4. Model memakai top coat dari merk Inglot, dan menyapukan ke seluruh permukaan kuku.
5. Setelah top coat kering, pakaikan base nail polish warna nude.
Model memakai nail polish dari Inglot dengan nomor 476.
Baca Juga: Cute! Ini 7 Tren Kuku yang Bakal Rame di Tahun 2022. Wajib Coba!
6. Setelah dua kali pengaplikasian dan warna nude sudah menutupi kuku dengan baik tunggu sampai kering.
7. Selanjutnya kita akan buat pola art sederhana memakai nail polish warna cerah.
Kita bisa pakai warna cerah apa saja sesuka kita, namun kali ini model memakai nail polish Inglot hijau, nomor 478.
8. Cara membuat motifnya, sapukan nail polish warna cerah dari bagian pinggir kuku lalu tarik ke bagian depan.
Lakukan di sisi satunya sehingga pola akan membentuk seperti bagian pangkal pola love, seperti gambar berikut.
Baca Juga: Bikin Nail Art Buat Pemula Anti Gagal, Alatnya Cukup Pakai Tusuk Gigi!
9. Pola yang diterapkan untuk nail art ini lebih bagus jika dipakai pada kuku yang sudah panjang, girls.
Nail art akan kelihatan lebih sempurna jika diaplikasikan rapi di kuku panjang kita.
10. Setelah semua kuku diberi motif, kita bisa lanjutkan dengan memakai top coat.
Top coat juga jadi bagian penting dari nail art, supaya nail art lebih awet dan glowing.
(*)
Penulis | : | Tiara Harum Pramesti |
Editor | : | Tiara Harum Pramesti |
KOMENTAR