CewekBanget.ID - Pemeran film Alienoid, yaitu Kim Tae Ri dinyatakan positif COVID-19 nih girls.
Kabar yang cukup mengagetkan terkait Kim Tae Ri ini diumumkan langsung oleh pihak agensi.
Manajemen mmm selaku pihak agensi dari Kim Tae Ri mengumumkan kabar tersebut pada tanggal 28 Juli 2022.
Penyataan pihak agensi
"Pada tanggal 27 Juli, Kim Tae Ri tergolong kontak dekat dengan seseorang yang dinyatakan positif COVID-19," tulis pihak agensi mengawali pernyataannya.
"Dia dinyatakan positif pada alat tes mandiri yang dia gunakan, sehingga dia segera melakukan tes PCR," lanjutnya.
Agar mendapatkan hasil yang pasti, Kim Tae Ri menjalani tes PCR di hari yang sama.
“Dia menerima hasilnya pada Kamis pagi (28 Juli) dan tetap dinyatakan positif,” jelas pihak agensi.
Namun pihak agensi mengatakan kalau Kim Tae Ri enggak mengalami gejala apapun.
Baca Juga: Gejala Baru COVID-19 Varian Omicron BA. 5 yang Muncul di Malam Hari!
Kim Tae Ri kini menjalani isolasi mandiri sesuai dengan protokol kesehatan meskipun enggak mengalami gejala.
Ia menjalani isolasi mandiri sesuai protokol kesehatan yang ditetapkan Pemerintah Korea Selatan.
Stem Cell, Terobosan Baru Sebagai Solusi Perawatan Ortopedi Hingga Cedera Olahraga
Penulis | : | Adinda Efrilla |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR