Tentu saja kita harus peduli terhadap orang lain, tapi ini bukan berarti kita serta-merta mengabaikan kebutuhan diri kita sendiri, ya.
Yang perlu diingat, kita enggak bisa menyelamatkan semua orang.
Kalau kita pengin peduli terhadap orang lain dan membantu mereka, bantu dan rawatlah diri sendiri terlebih dulu.
Enggak Pengin Membebani Orang Terdekat
Kita cenderung menutup diri dari keluarga, teman, dan orang lain karena kita enggak pengin mereka mengkhawatirkan kita atau jadi repot gara-gara masalah yang sedang kita hadapi sendiri.
Tapi kalau kita balikkan keadaannya, apakah kita mau melihat orang yang kita sayangi kewalahan berjuang menghadapi permasalahan dalam hidupnya sendirian?
Paling enggak, dengan sedikit membuka diri dan menceritakan hal yang sedang kita alami, orang lain bakal merasa lebih lega dan enggak terlalu mencemaskan kita lagi.
Menunda Menghadapi Masalah
Seringkali kita 'menumpuk' masalah dan mengabaikannya hingga ia sudah terlalu besar dan kita jadi kewalahan untuk mengatasinya.
Ini sama sekali bukan kebiasaan yang baik, lho.
Kita enggak bisa terus-terusan kabur dari masalah dan malah membiarkannya semakin membesar.
Jadi selagi sempat, segera selesaikan masalah yang kita miliki.
Source | : | WebMD |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Salsabila Putri Pertiwi |
KOMENTAR