First Impression Umay ke Lutesha, Ternyata Beda Banget Sama Aslinya!

Novita Caesaria - Sabtu, 17 Desember 2022 | 22:35
 
Lutesha cast Keramat 2: Caruban Larang
IG: lutesha

Lutesha cast Keramat 2: Caruban Larang

CewekBanget.ID - Siapa nih yang udah nonton film Keramat 2: Caruban Larang?

Sekuel dari film Keramat yang telah tayang tahun 2009 lalu, Keramat 2: Caruban Larang hadir dengan para cast muda dan cerita yang relevan.

Menceritakan tetang sekumpulan anak muda dengan kepentingan berbeda hendak membuat film dokumenter tentang tari topeng asal Cirebon.

Namun dalam perjalanannya, mereka mengalami kejadian mistis yang pastinya menegangkan.

Mengusung konsep mokumenter, film Keramat 2: Caruban Larang dibuat tanpa skrip sehingga adegan dan dialognya lebih natural.

Beberapa waktu lalu CewekBanget.ID kedatangan beberapa pemain dari film tersebut. Di antaranya ada Lutesha, Umay Shahab, Ajil Ditto, dan Maura Gabrielle.

Selain ngobrolin seputar film Keramat 2: Caruban Larang, mereka juga main games 'Siapa yang Paling'. Penasaran seperti apa?

Siapa yang paling penakut?

Para pemain kompak menunjuk Umay sebagai cast yang paling penakut saat syuting film Keramat 2: Caruban Larang.

"Soalnya gue kan diva ya, aquarius juga, males girls," ungkap Umay.

Umay pun mengakui kalau dirinya memang takut dengan hal-hal mistis sebab saat masih kecil sempat bisa melihat makhluk halus.

Baca Juga: Main Film Bareng, Keanu Agl Minta Diajarin Akting Sama Ajil Ditto dan Lutesha

Halaman Selanjutnya

Editor : CewekBanget

Baca Lainnya



PROMOTED CONTENT

Latest

x