CewekBanget.ID - Siapa nih di antara kalian yang enggak pernah absen buat nonton drama Korea The Worst of Evil?
Drama Korea The Worst of Evil dibintangi oleh Ji Chang Wook, Wi Ha Joon, Lim Se Mi, dan BIBI.
Ada 12 episode drama Korea The Worst of Evil yang udah ditayangkan dengan episode terakhirnya pada Rabu (25/10).
Gimana nih, kalian puas enggak dengan ending dari 4 karakter utama di drama Korea The Worst of Evil tersebut?
Park Junmo, Jung Gicheol, Yu Euijong, dan Lee Haeryun punya takdir masing-masing yang mereka hadapi di episode terakhir drama Korea The Worst of Evil.
Bakal spoiler nih, kepoin selengkapnya yuk!
Tentang drama Korea The Worst of Evil
Dengan genre action kriminal, dipastikan kalau kita bakal melihat kemampuan Ji Chang Wook dan Wi Ha Joon saat sedang beraksi, ya.
Bercerita tentang perjalanan petugas kepolisian bernama Park Junmo yang lagi dalam misi penyamaran.
Misinya ini adalah untuk menghentikan operasi narkoba besar dipimpin Jung Gicheol yang berbasis di Gangnam
Area Gangnam sendiri dikenal sebagai pusat perdagangan narkoba, apalagi muncl jenis baru yaitu Gangnam Crystal antara Korea, Cina, dan Jepang di tahun 1990.
Baca Juga: Spoiler Momen Penuh Ketegangan Ji Chang Wook dan Wi Ha Joon di Drama Korea The Worst of Evil
Park Junmo
Misi penyamarannya sebagai Kwon Seungho dan masuk ke dalam geng Gangnam Union berhasil!
Sampai akhir, ia menjadi orang kepercayaan Jung Gicheol dalam proses jual beli narkoba.
Park Junmo juga mendapat kepercayaan dari Lee Haeryun, putri kartel narkoba besar dari Cina.
Namun, Lee Haeryun mengetahui lebih dulu identitas Kwon Seungho yang sebenarnya adalah seorang polisi bernama Park Junmo dan suami dari Yu Euijong, cewek yang ia ketahui sebagai pacar Jung Gicheol.
Park Junmo memberikan waktu pada Jung Gicheol dan Lee Haeryun untuk pergi, sehingga mereka enggak tertangkap dalam rencana polisi tersebut.
Di sisi lain, Junmo harus kehilangan rekan sejawatnya yang meninggal karena dibunuh oleh anak buah Jung Gicheol di depan matanya.
Ia terlambat mengetahui kalau rekan yang selalu membantunya dalam misi itu meninggal.
Sepulang dari rumah abu, ia kembali ke rumah bersama Euijong dan mendapati Gicheol ada di sana.
Enggak ada pilihan karena Gicheol berniat bunuh diri, ia kemudian menembaknya tepat di dadanya dan kemudian melaporkan pada seseorang lewat telepon kalau bos geng tersebut telah tertangkap.
Baca Juga: Spoiler Momen Penuh Ketegangan Ji Chang Wook dan Wi Ha Joon di Drama Korea The Worst of Evil
Dalam episode akhir itu juga Junmo mendapatkan kenaikan pangkat seperti janji di awal ia bersedia mengikuti misi besar ini.
Ia datang terpisah dengan Euijong dan ditunjukkan bagaimana ia mendatangi makam Gicheol sambil meninggalkan cincin pernikahannya dan rokok.
Jung Gicheol
Akhir dari Jung Gicheol adalah meninggal dunia di pangkuan Euijong setelah ditembak oleh Park Junmo.
Sebelumnya, Gicheol dan Jungmo berada di pelabuhan untuk mengambil uang hasil penjualan narkoba yang dilakukan oleh mantan anak buahnya.
Gicheol enggak sempat turun dari mobil karena Junmo tiba-tiba mengeluarkan borgolnya dan memborgolnya dengan stir mobil.
Junmo meminta Gicheol buat pergi dari lokasi tersebut dan hidup baru dengan membayar semuanya kayak apa yang ia pengini.
Sampai pada satu hari, Gicheol akhirnya mengetahui fakta bahwa Euijong dan Junmo adalah suami istri polisi yang tengah menjebaknya.
Ia melihat foto keduanya saat menunggu di rumah mereka.
Baca Juga: Ada Pesan di Poster Drama Korea The Worst Of Evil Terbaru! Kepoin Yuk
Gicheol mengatakan kalau ia melakukan keputusan yang salah dengan 'membuang' orang-orang di dekatnya demi melindungi Kwon Seungho dan Euijong.
Ia bertanya pada mereka, terlebih pada Euijong apakah hal-hal yang ia dengar sebelumnya tulus dari mereka.
Gicheol mengambil keputusan untuk bunuh diri dengan menembakkan kepalanya sendiri di depan Junmo dan Euijong.
Belum sempat ia menarik pelatuknya, Junmo udah menembaknya duluan dan membuatnya ambruk dengan darah yang terus keluar dari dadanya.
Ia meninggal dunia di pangkuan Euijong, cewek yang jadi cinta pertamanya sejak SMA.
Yu Euijong
Euijong juga mendapatkan promosi dari kepolisian setelah enggak sengaja mengikuti misi bahaya ini.
Ia hanya pengin Junmo segera selesai dari misi tapi keadaan makin rumit karena targetnya enggak lain Jung Gicheol, seseorang yang ia kenal di masa SMA.
Euijong tau kalau Gicheol menyukainya sejak dulu bahkan sampai sekarang pun ia masih jadi orang penting untuk Gicheol.
Hubungannya dengan Gicheol berjalan seolah makin serius sampai sang bos mafia itu mengungkapkan kalau ia akan hidup normal untuk bisa bersama dengannya.
Baca Juga: Pertemuan Im Se Mi di Antara Ji Chang Wook dan Wi Ha Joon di Drama Korea The Worst of Evil
Euijong akhirnya ikut dalam misi dengan selalu ada di sisi Gicheol.
Sampai akhirnya, Gicheol tau tentang hubungannya yang sebenarnya dengan Junmo.
Gicheol bertanya padanya apakah ia pernah tulus dan sungguh-sungguh tiap mereka bersama.
Euijong menjawabnya dengan mengatakan kalau enggak peduli dia tulus atau enggak, yang pasti dia pengin Gicheol bisa keluar dari dunia malam dan jahat yang ia geluti selama ini.
Gicheol meninggal dunia di pangkuannya setelah ditembak Junmo di rumah mereka sendiri.
Meski misi berakhir, tapi sepertinya hal yang sama juga terjadi pada pernikahannya dengan Junmo.
Lee Haeryun
Ia akan punya identitas baru dan sepertinya meneruskan hidupnya ke Hong Kong.
Lee Haeryun sebelumnya didatangi oleh polisi Hwang Mingoo dan diberi tahu kalau Kwon Seungho yang ia percayai adalah seorang polisi yang sedang menjalankan misi.
Meski sempat ragu pada Seungho, Haeryun tetap meneleponnya, bertanya apakah selama ini hal-hal yang ia ucapkan padanya tulus atau enggak.
Baca Juga: Dari BIBI Hingga Ji Chang Wook, Intip Poster Karakter Utama Drama Korea The Worst of Evil
Ia mengatakan pada Junmo apakah sebaiknya ia tinggal di Korea atau kembali ke Cina.
Junmo kemudian menjawab dengan mengatakan kalau akan lebih baik untuknya enggak berada di Korea tapi enggak kembali ke Cina.
Dalam sambungan telepon itu, Junmo menyarankan buat dirinya pergi ke Hong Kong.
Ia kemudian membunuh polisi Hwang Mingoo dengan pisau dan melarikan diri dibantu oleh bodyguard yang selalu ada di sisinya.
Di episode terakhir, terlihat Haeryun menitikkan air mata dalam sebuah mobil sambil mendengar berita tentang penangkapan besar-besaran pada jaringan narkoba di Korea, Jepang, dan Cina.
Baca Juga: Spoiler Wi Ha Joon yang Jadi Bos Mafia dan Kartel Narkoba di Drama Korea The Worst of Evil
(*)
Stem Cell, Terobosan Baru Sebagai Solusi Perawatan Ortopedi Hingga Cedera Olahraga
Penulis | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
Editor | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
KOMENTAR