Baca Juga: SPOILER Ending Nasib 4 Karakter Utama Drama Korea The Worst of Evil
Ji Chang Wook pernah bilang enggak mau project action setelah drama Korea The K2
Dalam sebuah wawancara dengan Star News, Ji Chang Wook bilang kalau drama Korea The Worst of Evil enggak cuma soal akting action, tapi ada hal lain juga.
Ji Chang Wook juga bilang kalau ia bekerja keras bersama dengan anggota timnya yang lain juga.

The K2
"Aku syuting secara intens dengan anggota timku, dan senang melihat kerja keras itu di layar.
Sebenarnya, aku bersumpah aku enggak akan pernah melakukan produksi action lagi setelah The K2.
Tapi sudah lama sejak aku menerima tantangan buat melakukan drama action lagi," kata Ji Chang Wook.
Alasan Ji Chang Wook akhirnya mau membintangi drama Korea The Worst of Evil
Saat showcase drama, Ji Chang Wook bilang kalau ia percaya dengan sutradara dan rumah produksi drama Korea The Worst of Evil.
Makanya setelah menerima naskah, ia menyetujui untuk bergabung dalam drama Korea The Worst of Evil.

drama Korea The Worst of Evil