CewekBanget.ID - Setiap muslim diwajibkan untuk melaksanakan ibadah puasa di bulan Ramadan.
Namun, ada beberapa golongan yang sebenarnya dimaklumi untuk enggak ikut puasa, seperti orang yang sakit.
Nah, orang yang mengidap beberapa penyakit di bawah ini sebenarnya enggak perlu memaksakan diri untuk berpuasa, girls.
Karena dikhawatirkan dapat memengaruhi kondisi kesehatannya menjadi lebih buruk.
Melansir Grid Health, orang dengan 5 penyakit ini jangan memaksakan diri untuk puasa, ya!
Baca Juga: Gini 5 Cara Diet Kurma Biar Berat Badan Turun saat Puasa Ramadan
1. Gangguan gastrointestinal
Seseorang yang mempunyai gangguan gastrointestinal, seperti maag, GERD, atau sindrom iritasi usus mungkin mengalami gejala yang serius saat puasa.
Ketika kambuh, diperlukan asupan makanan dan minuman yang teratur untuk mengendalikan gejala.
Berpuasa dapat meningkatkan risiko kekambuhan atau keparahan gejala, serta menyebabkan ketidaknyamanan yang signifikan.
2. Penyakit jantung
Orang dengan penyakit jantung juga disarankan untuk enggak berpuasa.
Terutama jika sedang mengonsumsi obat-obatan tertentu yang mempengaruhi tekanan darah atau detak jantung.
Puasa dapat meningkatkan risiko dehidrasi dan peningkatan tekanan darah, yang bisa membahayakan jantung.
3. Penyakit ginjal
Pengidap penyakit ginjal mempunyai batasan dalam konsumsi cairan dan elektrolit.
Berpuasa dapat menyebabkan dehidrasi dan ketidakseimbangan elektrolit yang berpotensi membahayakan kondisinya.
Enggak cuma itu, sejumlah pengidap penyakit ini mungkin juga memerlukan asupan makanan tertentu untuk menjaga kadar nutrisi dan fungsi ginjalnya tetap optimal.
4. Diabetes
Diabetes merupakan salah satu penyakit yang sering kali, mengharuskan pengidapnya untuk enggak berpuasa.
Baca Juga: 5 Minuman Sehat yang Cocok Jadi Menu Sahur. Puasa Kuat Bertenaga!
Penyandang diabetes memiliki kadar gula darah yang enggak stabil, berpuasa dapat menyebabkan fluktuasi yang berbahaya.
Ketika seseorang dengan diabetes enggak makan atau minum dalam jangka waktu lama, ada risiko hipoglikemia (kadar gula darah rendah) atau ketoasidosis (kadar asam yang tinggi dalam darah).
5. Penyakit kronis lain
Selain penyakit yang udah disebutkan di atas, ada beberapa masalah kesehatan kronis lainnya yang juga enggka dianjurkan berpuasa.
Ini termasuk, penyakit pernapasan kronis seperti asma atau penyakit paru obstruktif kronis (PPOK), penyakit autoimun misalnya lupus, arthritis rematoid, serta kanker dalam tahap lanjut.
Jadi, buat kita yang mengidap penyakit-penyakit di atas, sebaiknya konsultasikan dulu pada dokter sebelum memutuskan untuk melakukan puasa ya, girls!
(*)
Baca Juga: 5 Minuman Sehat untuk Meredakan GERD saat Bulan Puasa. Manjur!
Source | : | Grid Health |
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR