(Baca juga: 5 Resep Singkat Disukai Banyak Orang)
Ramah dan santai
Sikap ramah dan santai membuat kita makin mudah disukai orang. Percaya diri bukan berarti sombong, percaya diri itu santai dan nyaman dengan diri sendiri. Ketika kita ngobrol sama orang yang belum kita kenal, coba dengarkan dengan seksama apa yang mereka katakan. Jawab dengan ramah kalau dia memang bertanya.
Ketika apa yang dia ungkapkan enggak sama dengan pendapat kita, enggak mesti langsung berdebat. Kita bisa sampaikan pendapat kita baik-baik. Kalau memang orangnya keras kepala? Kita rileks aja, tunjukkan gesture tubuh yang santai, hadapi dengan senyuman.
Kekuatan sentuhan
Menurut female.kompas.com, sentuhan fisik, bisa memberi makna yang kuat dan membuat kita terlihat lebih ramah. Sentuhan akan menurunkan jarak antara kita dengan orang lain, dan itulah kunci dalam menyukai dan disukai orang lain. Misalnya, ketika tertawa, kita bisa menyentuh pelan pundak atau lengannya.
(Baca juga: 5 Keahlian Cewek yang Disukai Cowok)
(foto: demilovatofashionstyle.tumblr.com, crushable.com, rebloggy.com)
Penulis | : | Astri Soeparyono |
Editor | : | Astri Soeparyono |
KOMENTAR