Jaga Data Pribadi
Simpan data pribadi kita baik-baik. Jangan umbar hal tersebut di sosial media. Misalnya nomor handphone, alamat rumah, nomor telepon rumah dan lain-lain. Termasuk hal-hal yang dekat dengan keseharian kita seperti nama hewan peliharaan, nama kecil kita, nama anggota keluarga, kata yang disuka dan lain-lain. Ada kalanya kita menggunakan hal ini sebagai password sehingga hal tersebut juga mudah ditebak.
Perhatikan Gadget
Pastikan kita selalu mengawasi gadget yang dimiliki. Termasuk ketika dipinjam orang lain, sekalipun mungkin si peminjam adalah orang yang kita percaya. Pastikan data kita tetap terjaga dengan aman setelah digunakan oleh si peminjam. Jika ingin meminjamkan gadget, kita sendirilah yang membuka passwordnya, jangan memberikan password kepada orang lain.
Begitu juga jika kita menggunakan gadget milik orang lain. Pastikan kita sudah log out sebelum mengembalikan kepada yang punya. Hapus juga history kita sehingga tidak meninggalkan jejak apa-apa yang bisa saja dimanfaatkan oleh orang lain.
Hindari Foto Pancingan
Hindari difoto di tempat atau situasi yang memungkinkan orang lain untuk menyalahgunakan foto tersebut. Misalnya selfie dalam pose seksi, foto dengan pakaian seksi, atau foto dengan pose yang bisa diedit oleh orang lain sehingga bisa merugikan kita.
(Baca juga: 3 Alasan Cewek Suka Sexy Selfie)
(iif. foto: giphy.com)
KOMENTAR