Baca juga: 5 sikap cowok ekstrovert yang sebenarnya biasa aja tapi bikin cewek baper)
Dia enggak akan bikin kita merasa di-PHP
Kalau dia beneran suka, dia enggak akan membiarkan kita merasa bingung atau merasa di –PHP.
Kalau dia beneran suka, kita enggak perlu menunggu lama banget, sampai berbulan-bulan untuk dia memastikan status kita dan dia itu apa.
Kalau kalian pacaran, kalian pasti akan tahu kalau kalian pacaran. Kalau dia beneran suka, dia pasti pengin status dia dan kita jelas, kok.
Dia akan berani inisiatif
Saat seorang cowok suka sama cewek, insting cowok buat mengejar dan mendapatkan cewek itu pasti tumbuh.
Ini akan bikin si cowok sering inisiatif untuk PDKT. Dia akan ngajak ngobrol atau chat duluan, dia enggak akan ragu untuk ngejak nge-date duluan dan lainnya.
Meskipun mungkin dia pemalu, tapi kalau udah beneran suka, pasti dia akan memberanikan diri untuk inisiatif bergerak deketin kita, kok.
(Baca juga: 6 hal yang tanpa kita sadari bikin kita terjebak friendzone)
Menghargai dan memuji dengan jujur
Dia enggak akan gombal tapi ngasih pujian yang jujur.
Misalnya bilang sama kita enggak apa-apa kalau kita makan banyak, enggak apa-apa kalau kita menghitam kepanasan saat latihan ekskul karena kita masih kelihatan oke di mata dia.
Dia bahkan akan memuji sesuatu yang kita buatkan untuk dia meski pun mungkin hal itu enggak keren atau bagus banget. Yang pasti dia akan sangat menghargai kita dan hal-hal yang kita lakukan buat dia.
(baca juga: 5 tahapan seorang cewek saat jatuh cinta)
Cara Mengetahui Personal Color Agar Lebih Percaya Diri Bersama Wardah, Cuma di Cosmetic Day 2024!
Penulis | : | Aisha Ria Ginanti |
Editor | : | Aisha Ria Ginanti |
KOMENTAR