“Kita tidak butuh sihir untuk mengubah dunia. Kita sudah punya semua kemampuan itu dalam diri kita.”
Penulis buku fenomenal “Harry Potter” yang pernah masuk daftar orang terkaya di dunia ini memang enggak pernah percaya sama yang anggapan yang bilang kalau cewek itu lemah dibandingkan laki-laki.
J.K. Rowling beranggapan kalau baik cewek maupun cowok, semuanya punya kesempatan yang sama untuk mewujudkan mimpinya.
“Teruslah bermimpi, teruslah bermimpi, bermimpilah selama engkau dapat bermimpi! Bila tiada bermimpi, apakah jadinya hidup!”
Pelopor feminisme di Indonesia ini menjadi contoh nyata bagi kita kalau kita sebagai perempuan boleh banget loh untuk punya cita-cita tinggi. Tapi jangan lupa untuk mewujudkannya.
“Tidak ada seorang pun yang bisa meremehkanmu kecuali kamu mengizinkannya.”
Eleanor adalah istri dari Presiden Amerika Serikat, Franklin D. Roosevelt dari tahun 1933 sampai tahun 1945. Pada tahun 1940-an, Eleanor menjadi salah satu pendiri Freedom House dan mendukung pembentukkan Perserikatan Bangsa-Bangsa.
Pada masanya di PBB, Eleanor mengetuai komite yang merancang dan menyetujui Pernyataan Umum tentang Hak-Hak Asasi Manusia. Bahkan President Truman pernah menyatakan bahwa Eleanor adalah "Ibu Negara Dunia", atas jasanya dalam hak asasi manusia. (Natal)
Penulis | : | Ifnur Hikmah |
Editor | : | Ifnur Hikmah |
KOMENTAR