Kita sering banget hilang dan tenggelam dalam pemikiran kita sendiri, dan jika punya kesempatan, kita seringnya berfantasi akan sesuatu.
Namun, kebiasaan ini mengasah kreativitas kita. Jika dibiarkan, kita bisa melamun dan tenggelam dalam pikiran kita sepanjang hari.
(Baca juga: 7 karakter cewek introvert yang suka bikin orang salah paham)
Anxious Introvert
Tipe ini termasuk sosok yang awkward. Tujuan tipe ini mencoba bersosialisasi di grup kecil adalah untuk mengatasi social anxiety yang dimilikinya.
Kita yang masuk ke kelompok ini suka merasa gugup di depan publik, dan bahkan ketika sendiri pun belum tentu rasa cemas ini bisa pergi.
Bahkan, kita sudah merasa cemas ketika memikirkan kehidupan sosial di masa depan.
(Baca juga: 4 zodiak yang cocok jadi pacar cewek introvert)
Restrained Introvert
Pemilik tipe ini sering merasa terpinggirkan. Kita termasuk seseorang yang sering curiga dan terlalu membentengi diri.
Biasanya hanya akan ngomong jika ada maunya dan cenderung pendiam. Tapi, kita juga sosok yang tenang dan bisa memahami situasi untuk mencari jalan keluar yang pas.
(Baca juga: introvert pacaran sama ekstrovert, memang bisa?)
Penulis | : | Ifnur Hikmah |
Editor | : | Ifnur Hikmah |
KOMENTAR