Tint dalam bahasa inggris berarti mewarnai, sehingga lip tint artinya memberikan warna pada bibir.
Lip tint tidak akan mudah hilang jika dibandingkan dengan perwarna bibir biasa. Lip tint berpengaruh terhadap suhu dan kelembapan bibir serta dengan mudah meresap ke lapisan bibir.
Berikut ini cara memilih jenis lip tint yang sesuai dengan kebutuhan kita.
1. Water type
Lip tint pertama kali diperkenalkan oleh Korea, dengan banyak menjual lip tint bertipe water type. Jenis ini memiliki tekstur yang lembut seperti air dan memiliki tingkat pewarnaan yang tinggi, serta mampu memberikan hasil akhir yang matte.
Lip tint jenis ini cocok untuk yang suka membuat gradasi bibir dan senang dengan warna-warna yang kuat. Ada baiknya jika kita mengaplikasikan pelembap bibir sebelum memakainya, atau mengoleskan lip gloss sesudahnya agar bibir tidak terasa kering.
(Baca juga: 5 Rekomendasi Liquid Lipstik Lokal di Bawah 100 Ribu)
2. Oily Type
Lip tint jenis ini mengandung minyak di dalamnya, sehingga memberikan efek glossy dan meningkatkan kelembapan bibir.
Secara tekstur, lip tint jenis ini memberikan warna yang lebih natural dibandingkan dengan water type. Jenis lip tint ini cocok untuk kita yang memiliki masalah bibir kering.
3. Pack Type
Lip tint ini sedikit berbeda dengan makeup bibir pada umumnya. Caranya menggunakannya yaitu dengan cara mengelupakannya. Setelah diaplikasi seperti biasa, tunggu selama 10 menit agar bisa dengan mudah mengelupas lapisan tersebut.
Jenis ini mampu mempertahankan warna bibir sampai 12 jam, dan nyaman untuk digunakan. Lip tint dengan pack type sulit untuk dibersihkan untuk itu kita disarankan untuk menggunakan lip remover untuk membersihkannya.
4. Balm Type
Pemakaiannya sama dengan menggunakan krim bibir, sehingga akan terasa nyaman saat diaplikasikan.
Lip tint jenis ini akan memberikan efek warna yang natural pada bibir.
(Baca juga: 3 Warna Lipstik Ini Ternyata Cocok Banget untuk Semua Warna Kulit)
5. Glossy Type
Jenis lip tint ini memberikan hasil yang indah dan membuat bibir kita tampak lebih tebal. Jika kita bandingkan dengan lip gloss biasa, warna bibir enggak akan dengan mudah hilang.
Tapi jika kita bandingkan dengan lip tint pada umumnya, glossy type ini memiliki kadar warna yang lebih rendah.
Penulis | : | Ifrani Rani |
Editor | : | Debora Gracia |
KOMENTAR