Lahir dari nama besar orang tua, kadang bisa jadi keuntungan dan kerugian tersendiri. Terutama untuk mereka yang juga pengin mengikuti jejak kedua orang tuanya.
Predikat anak seleb bisa dijadikan alasan untuk orang lain meragukan kemampuan dari mereka yang sebenarnya pengin berkarier di industri hiburan.
Tapi berbeda dengan 8 anak seleb Indonesia ini, mereka berhasil membuktikan mampu berkarier dengan kemampuan dan menghasilkan karyanya sendiri. Siapa saja? Yuk, disimak!
Sejak awal bercita-cita jadi penyanyi, Rizky Febian, yang akrab disapa Iky, enggak membawa nama besar ayahnya, Entis Sutisna alias Sule.
Bahkan ketika Iky membawa rekaman single yang membesarkan namanya, Kesempurnaan Cinta, ke berbagai label musik, Sule enggak mengetahui hal tersebut.
Iky bilang, dia pengin berjuang dari nol agar mentalnya makin kuat. Terbukti sekarang dirinya menjadi salah satu solois muda Indonesia yang lagi naik daun.
(Baca juga: 8 Rahasia yang Cuma Dimiliki Sama BFF. Kamu dan Sahabat Juga?)
Aliando Syarief
Banyak yang belum menyadari kalau Aliando juga merupakan anak seleb. Ibunya, Tengku Resi Revado, adalah seorang pesinetron yang cukup terkenal.
Tapi Aliando membuktikan dia mampu jadi idola karena kemampuan aktingnya yang banyak bikin baper! Setuju, girls?
(Baca juga: 10 Alasan Kita Harus Bangga Jadi Kpopers! Banyak Kisah Inspiratif!)
Penulis | : | Debora Gracia |
Editor | : | Debora Gracia |
KOMENTAR