CewekBanget.ID - Salah satu beauty vlogger Indonesia, Abel Cantika, sering tampil dengan makeup yang memperlihatkan pemakaian highlighter on point nya.
Penggunaan highlighter memang akan membuat tampilan makeup kita lebih sempurna dan lebih glowing.
Highlighter dengan tekstur powder memang paling mudah diaplikasikan pada wajah. Cocok banget untuk kita yang masih pemula nih, girls!
Supaya tampilan makeup lebih glowing kayak Abel Cantika, yuk intip rekomendasi 5 highlighter powder di bawah 150 ribu dengan kualitas yang bagus banget berikut ini!
Baca Juga : Yuk Cari Tahu Alasan Kenapa Cowok Jatuh Cinta sama Cewek Kuat
Wet n Wild Megaglo Highlighting Powder
Harga: Rp. 100.000
Dengan harga yang cukup terjangkau, highlighter bernuansa warna rose ini menjadi andalan banyak beauty junkie.
Warnanya sangat pigmented dan teksturnya sedikit creamy sehingga mudah diaplikasikan pada wajah.
City Color Highlight Trio
Harga: Rp. 70.000
Terdiri dari tiga warna highlighter yang cantik, produk ini memiliki efek shimmer yang terlihat jelas serta mudah banget di-blend. Wajib coba!
Baca Juga : Berprestasi, 5 Seleb Indonesia Ini Enggak Pernah Diserang Haters!
Elf Baked Highlighter
Harga: Rp. 98.000
Highlighter yang warnanya super pigmented ini ternyata mengandung vitamin E, jojoba oil, apricot, serta ekstrak bunga matahari!
J.Cat You Glow Girl Baked Highlighter
Harga: Rp. 100.000
Satu lagi highlighter dengan harga yang cukup terjangkau dan memiliki kualitas yang bagus banget.
Teksturnya yang lembut membuat produk ini mudah diaplikasikan pada wajah dengan hasil akhir glowing yang sangat natural.
Milani Strobelight Instant Glow Powder Highlighter
Harga: Rp. 145.000
Highlighter ini memiliki warna-warna yang natural, pigmented dan akan langsung terlihat menyala warnanya pada saat dipakai di wajah.
Produk ini cocok untuk kita yang enggak begitu suka highlighter yang terlalu ber-glitter!
Baca Juga : Tampil Playful dengan Outfit Colorful Ala IU di MV 'BBI BBI'!
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR