Ingin Serang Presiden Joko Widodo, Ini 4 Fakta Kerusuhan 22 Mei!

By Istihanah, Kamis, 23 Mei 2019 | 09:10 WIB
Kompas.com ()

Cewekbanget.ID – Kerusuhan yang terjadi pada 21 hingga 22 Mei 2019 membuat kita sedih ya, girls!

Selain terganggunya kegiatan, banyak korban luka-luka hingga meninggal karena aksi tersebut.

Hingga kini, pihak Polda Metro Jaya telah mengamankan 257 tersangka yang didgua provokator dalam kerusuhan yang terjadi di tiga lokasi itu.

Berikut, empat fakta mengenai kerusuhan 22 Mei di Jakarta! Ada rencana untuk menyerang Presiden Joko Widodo!

Baca Juga: Dul Jaelani Menangis Saat Maia Estianty Katakan Ini Kepadanya!

Kerusuhan Terjadi di Tiga Tempat

Dilansir dari Kompas.com, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono mengatakan, polisi menangkap tersangka terduga provokator dari tiga lokasi kerusuhan.

Lebih rinci, Argo menjelaskan, pihaknya mengamankan 72 tersangka terduga provokator yang melakukan unjuk rasa hingga terjadi kerusuhan di depan gedung Bawaslu RI.

Para tersangka ditangkap dengan tuduhan menyerang polisi dan merusak fasilitas umum saat demo di Gedung Bawaslu.

Selain itu, sejumlah mobil juga terbakar akibat demo rusuh di Komplek Asrama Brimob, Petamburan, Jakarta, Rabu (22/5/2019).

"Kenapa dilakukan penangkapan (tersangka terduga provokator di depan Gedung Bawaslu RI) karena melawan petugas yang sedang bertugas dan melakukan pengrusakan untuk masuk ke dalam Gedung Bawaslu," kata Argo di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu (22/5/2019).

Pihak kepolisian mengungkap bahwa sebanyak 156 orang ditetapkan sebagai tersangka untuk kerusuhan di wilayah Petamburan.