Biar Enggak Rugi, Jangan Sentuh 6 Makanan Ini di Restoran Buffet

By Marcella Oktania, Selasa, 6 Agustus 2019 | 13:15 WIB
Makan di restoran buffet (thebalancesmb.com)

CewekBanget.ID - Hayo ngaku, siapa yang paling suka makan di restoran buffet atau all you can eat?

Walaupun harganya agak mahal, tapi kita bisa makan apapun sepuasnya di sana, deh!

Tapi biar uang yang kita keluarkan enggak sia-sia dan kita enggak rugi serta harus mengorbankan kesehatan kita, lebih baik jangan coba-coba sentuh 6 makanan ini di restoran buffet, ya!

Baca Juga: Restoran Tunjukkan 7 Tanda Ini? Jangan Pernah Mau Makan di Sana, Ya!

1. Gorengan

Gorengan di restoran buffet

Ada banyak banget goreng-gorengan yang disediakan restoran buffet.

Namun tahu enggak kalau gorengan tersebut digoreng dengan minyak yang sangat murah dan bisa merusak kesehatan kita?

Begitu kita menggoreng pakai minyak goreng murah dan enggak berkualitas, makanan bakalan menyerap minyak berlebih seperti sponge. Alhasil, gorengan yang kita makan bakalan penuh minyak dan lemak!

Enggak masalah kalau masih tetap pengin gorengan saat makan di restoran buffet, asalkan minta digoreng fresh dan batasi porsi makan gorengan, ya.