CewekBanget.ID - Segala sesuatu yang berlebihan itu emang enggak baik ya, girls. Termasuk kalau tubuh kita kelebihan garam.
Terlalu banyak mengonsumsi garam sedari lama udah diketahui bisa menyebabkan stroke dan penyakit jantung.
Selain itu, kelebihan garam juga bisa menyebabkan tekanan darah tinggi, lho.
Saat kita terlalu banyak mengonsumsi garam, tubuh akan menunjukkan tanda yang harus kita waspadai.
Yuk cari tahu seperti apa tanda yang ditunjukkan tubuh saat kita kelebihan asupan garam. Salah satunya kita jadi susah konsentrasi!
Baca Juga: Segera Tinggalkan, 5 Kebiasaan Makan Malam Ini Ternyata Merugikan Kita dari Segi Apapun!
1. Merasa haus terus-menerus
Dilansir dari rd.com, makanan yang tinggi sodium seperti keripik, saus spaghetti, dan pizza pepperoni bisa membuat kita kelebihan garam sehingga kita gampang haus.
Sebab sodium bisa mengganggu keseimbangan cairan tubuh. Jika kita merasa gampang haus, ini bisa jadi pertanda tubuh kelebihan garam.
Atasi dengan minum air putih yang lebih banyak untuk kembali menyeimbangkan sel-sel tubuh kita, ya.