CewekBanget.ID - Telur merupakan salah satu bahan makanan yang sering banget dikonsumsi banyak orang setiap hari.
Telur memang terkenal sebagai sumber protein yang harganya terjangkau banget.
Selain menyehatkan, telur juga bisa dibuat menjadi berbagai jenis olahan masakan yang lezat.
Tapi kita harus pintar-pintar mengolah telur, nih.
Karena telur bisa bersifat beracun kalau dikonsumsi secara bersamaan dengan beberapa bahan di bawah ini, lho!
Kok bisa, sih?
Baca Juga: Manohara dan 3 Seleb Cewek Ini Memutuskan Pindah Agama Setelah Dewasa. Tanpa Paksaan!
1. Daging kelinci
Daging kelinci disukai banyak orang karena rasanya lebih lezat dibanding daging ayam.
Namun mengonsumsi telur bersamaan dengan daging kelinci harus banget kita hindari.
Daging kelinci bersifat panas dan memiliki rasa manis alami dalam dagingnya.
Sedangkan telur lebih bersifat dingin dan rasanya hambar.
Jika mengonsumsinya secara bersamaan bisa jadi akan memicu gangguan pencernaan.
2. Kesemek
Beberapa orang mungkin menyajikan telur bersamaan dengan potongan buah kesemek untuk dibuat salad buah.
Ternyata mengkombinasikan telur dan buah kesemek, atau memakan buah kesemek setelah memakan telur adalah cara yang salah.
Hal ini bisa mengakibatkan adanya keracunan yang ditandai dengan inflamasi usus.
Baca Juga: Museum MACAN Buka Pameran Seni Performans Melati Suryodarmo dan Julian Rosefeldt. Keren Banget!
Buah kesemek yang dimakan dengan telur akan membuat usus dan lambung mudah mendorong semua makanan yang masuk.
Bila seseorang memakannya secara bersamaan kemungkinan lebih sering mual, muntah, hingga diare hebat.
3. Daging kura-kura
Mengonsumsi daging kura-kura bersamaan dengan telur akan membuat toksin dalam tubuh.
Daging kura-kura memiliki tekstur yang jika dimakan akan sulit dicerna oleh usus.
Perlu beberapa hari untuk usus mencerna daging kura-kura agar menjadi partikel yang lebih kecil.
4. Teh
Meminum teh di pagi hari setelah memakan telur dinilai lebih enak dan praktis.
Faktanya teh mengandung tanin yang bisa menyatu dengan protein dalam telur membentuk sedimen.
Kalau kita mengonsumsinya secara bersamaan, tentu sedimen yang masuk ke dalam tubuh akan susah dicerna.
Perlu waktu beberapa lama untuk usus mencerna teh dan telur.
Jika terlalu lama tersimpan dalam perut, campuran makanan ini akan bersifat racun dalam tubuh.
Besar kemungkinan zat racun ini menyebar dan menyebabkan kanker, lho! (*)
Baca Juga: 5 Hal yang Harus Kita Lakukan Biar Gebetan Peka Sama Perasaan Kita!
Artikel ini telah tayang di Nakita.ID dengan judul: Biasa Dilakukan, Jangan Konsumsi Telur Bersamaan dengan Makanan Ini Jika Tak Mau Meracuni Diri Sendiri