Waspada! 2 Penyakit Mematikan Ini Mengintai Kita yang Hobi Rebahan!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Rabu, 6 Mei 2020 | 02:20 WIB
Ilustrasi rebahan (foto : sleepsugar.com)

CewekBanget.ID - Di saat pandemi corona yang mengharuskan kita untuk di rumah aja seperti ini, enggak menutup kemungkinan kita bakal lebih sering rebahan.

Apalagi saat di bulan puasa ini, bawaannya mager banget, bingung mau ngapain, ujung-ujungnya rebahan, deh!

Tapi tahu enggak, girls? Terlalu sering rebahan bisa menyebabkan kita menderita penyakit yang mematikan, lho!

Apa aja, ya?

Baca Juga: 5 Jenis Bau Tubuh Ini Tunjukkan Kita Mengidap Penyakit Serius. Hati-Hati!

1. Obesitas

Menurut Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tidak Menular Kementerian Kesehatan, Lily S. Sulistyowati kebiasaan mager yang berujung terlalu sering rebahan memicu berbagai penyakit.

Akibat kebiasaan ini, jumlah kalori yang masuk ke tubuh dan yang keluar enggak seimbang.

Lama kelamaan akan terjadi kenaikan berat badan yang bisa berakibat obesitas.

Parahnya, kebiasaan yang satu ini dalam jangka panjang bisa menimbulkan penyakit jantung, stroke, hingga diabetes.

Penyakit jantung saat ini banyak terkena di usia muda, 15-24 tahun, lho!

Baca Juga: 5 Masalah Umum yang Sering Dihadapi Cewek Jomblo. Bener Enggak, Sih?

 2. Penyebab kematian

Rebahan sepertinya udah jadi kebiasaan yang dilakukan oleh orang Indonesia.

Buktinya adalah data Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) tahun 2013 menunjukkan 42 persen penduduk Indonesia berusia di atas 10 tahun memiliki perilaku kurang bergerak atau kurang aktivitas fisik.

Bahkan, menurut Global Health Risk: Mortality and Burden Deases Attributable to Selected Major Risk dari World Health Organization (WHO), kurang aktivitas fisik menjadi peringkat keempat penyebab kematian!

Solusinya?

Untuk mengurangi hingga menghilangkan kebiasaan mager memang enggak mudah, tapi paling enggak kita harus mencobanya mulai dari sekarang.

Hal pertama yang harus kita hindari adalah bermain gadget di tempat tidur dan membatasi waktu saat menonton televisi.

Cobalah untuk melakukan aktivitas di luar ruangan yang bikin kita jadi sering bergerak.

Enggak perlu aktivitas yang terlalu ribet, melakukan hobi, belajar masak, bantu mama nyiapin mrnu untuk berbuka bisa jadi pilihan. Atau bisa juga dengan membiasakan diri untuk jalan kaki ke tempat yang jaraknya dekat.

Jangan lupa untuk minum air putih cukup dalam sehari dan punya waktu yang cukup untuk tidur. (*)

Baca Juga: 3 Toner Air Mawar Terbaik untuk Kulit Kering dan Kusam. Wajib Coba!