Cara Salah Mengonsumsi Kiwi dan 4 Makanan Sehat. Jangan Dilakukan!

By Salsabila Putri Pertiwi, Sabtu, 20 Juni 2020 | 07:10 WIB
Buah kiwi (pinterest.com)

Baca Juga: Tomat dan 4 Buah Lainnya Enggak Seharusnya Disimpan di Kulkas Lho!

Biji Rami

flaxseed

Biji rami atau biasa dikenal dengan nama flaxseed adalah makanan super utama dan harus ditambahkan ke dalam diet.

Makanan ini mengandung nutrisi penting seperti serat, omega-3, lignan, dan fitonutrien.

Hanya saja tubuh kita enggak dapat mencernanya ketika dimakan utuh, jadi hancurkan terlebih dahulu sebelum dimakan agar kita enggak kehilangan manfaatnya.

Baca Juga: Selain Sinar Matahari, 6 Makanan ini Juga Kaya Vitamin D Buat Daya Tahan Tubuh!

Brokoli

Ilustrasi Brokoli

Brokoli jangan sampai digoreng atau direbus untuk dikonsumsi, ya!

Menurut para ahli, brokoli harus dikonsumsi mentah atau dikukus.

Brokoli kaya akan antioksidan, vitamin C, dan senyawa anti kanker yang bisa hilang ketika sayuran digoreng atau direbus.

Baca Juga: Isolasi Diri di Rumah, Beli Sayuran dan Buah Lewat 5 Aplikasi Ini!

Kiwi

Buah kiwi

Biasanya kulit buah dikupas sebelum dimakan.

Tapi berbeda dengan kulit kiwi, yang sebenarnya mengandung vitamin E konsentrasi tinggi, folat dan nutrisi lainnya.

Kita dianjurkan untuk mengonsumsi kulit dan buah kiwi secara keseluruhan.

(*)