Viral Menimbun Sampah di Kamar Kos, Hoarding Disorder Nih Namanya!

By Salsabila Putri Pertiwi, Rabu, 15 Juli 2020 | 18:46 WIB
Viral Unggahan Kamar Kos Penuh Sampah, Netizen Sebut Hoarding Disorder, Apa Itu? (Tangkap layar Twitter via Kompas.com)

CewekBanget.ID - Girls, mungkin ada di antara kita yang sempat melihat sebuah twit viral tentang kamar kos yang dipenuhi sampah.

Bisa jadi kita merasa risih dan terganggu dengan pemandangan tersebut, karena enggak dapat membayangkan seseorang bisa tinggal dan beraktivitas di dalam ruangan yang isinya penuh dengan sampah.

Nah, konon, si penghuni ruangan tersebut rupanya memiliki compulsive hoarding disorder.

Apa itu hoarding disorder, ya?

Baca Juga: Ini 4 Tanda Kita Berkencan dengan Orang Antisosial. Hati-hati!

Istilah 'Hoarding'

Hoarding disorder

Hoarding alias menimbun adalah pola perilaku yang dicirikan dengan mengumpulkan barang-barang, terlepas penting atau enggaknya barang tersebut, serta keengganan atau kesulitan untuk membuang atau berpisah dengan barang-barang yang pada akhirnya menyebabkan semua barang tersebut terus menumpuk.

Hal itu pun menimbulkan efek negatif mulai dari kesehatan emosional, fisik, sosial, finansial, hingga legal baik bagi si pengidap maupun orang-orang terdekatnya.

Barang-barang yang biasanya dikumpulkan sangat beragam, namun yang paling umum adalah tumpukan majalah atau koran, kantong-kantong plastik, sisa makanan, kardus, foto, alat-alat rumah tangga, makanan, dan pakaian.

Seringkali barang yang dikumpulkan sebetulnya enggak berharga atau memang sampah yang seharusnya dibuang.

Namun perilaku ini juga sering berkaitan dengan kebiasaan membeli barang secara kompulsif, mengumpulkan barang-barang gratis seperti selebaran atau pamflet, atau mengumpulkan barang-barang yang dianggap unik meskipun bagi orang lain enggak penting.