Mood Jelek? Tidur Siang 10 Menit Bisa Bikin Kita Merasa Lebih Baik!

By Salsabila Putri Pertiwi, Selasa, 11 Agustus 2020 | 19:22 WIB
Tidur siang (consumeraffairs.com)

Menurunkan Tekanan Darah

Tidur siang yang baik juga bisa menurunkan tekanan darah secara signifikan.

Bahkan, dampak dari tidur siang sama efektifnya seperti perubahan gaya hidup lain seperti mengurangi konsumsi alkohol dan sodium.

Rata-rata, tidur siang dapat menurunkan tekanan darah hingga 5 mmHg, sama seperti efek dari mengonsumsi obat penurun tekanan darah.

Penurunan tekanan darah sebanyak 2 mmHg saja sudah sangat baik menurunkan risiko serangan jantung hingga 10%.

Baca Juga: Awas! Ini 5 Kesalahan Tidur Siang yang Berbahaya Buat Kesehatan!

Mood Lebih Baik

Tidur siang juga bisa membuat kita enggak suntuk dan mood lebih baik.

Ketika seseorang tidur selama 10-20 menit, level energinya akan kembali terisi.

Ini membuat seseorang memiliki toleransi lebih baik terhadap kemungkinan merasa frustrasi dan lebih positif menyikapi segala hal.

Selain itu, tidur siang juga membuat seseorang merasa enggak terlalu lelah atau mudah tersinggung, hal yang sangat mungkin terjadi ketika seseorang mengalami insomnia atau sulit tidur di malam hari.

(*)