Kebiasaan Memencet Jerawat? Gini Cara Tepat yang Menghentikannya!

By Salsabila Putri Pertiwi, Sabtu, 3 Oktober 2020 | 11:05 WIB
memencet jerawat (health.com)

Mencegah Kebiasaan Memencet Jerawat

Ilustrasi jerawat

Skenario terbaik dari upaya pencegahan ini adalah dengan membiarkan jerawat mengering dan sembuh tanpa meninggalkan bekas.

Memicu luka bekas jerawat secara sengaja hanya hanya akan menyebabkan lebih banyak iritasi dan kemungkinan jaringan parut.

Jadi, jauhkan tangan dari kulit wajah dan biarkan jerawat sembuh sendiri. 

Salah satu cara paling efektif untuk berhenti memencet jerawat adalah dengan mengidentifikasi dan mengatasi pemicunya.

Banyak orang enggak tahan untuk mengelupasi atau mengutak-atik sesuatu di kulit sesuatu sebagai cara untuk mengatasi kecemasan, depresi, atau emosi negatif.

Jika kita menyadari perasaan yang membuatmu ingin mengelupasi sesuatu, dalam hal ini memencet jerawat, ada beberapa hal yang bisa kita lakukan.

Menahannya

Alihkan perhatian dengan melakukan respons yang bersaing, seperti mengepalkan tangan, dan menunggu dorongan itu berlalu.

Beberapa orang cenderung 'gatal' pengin memencet jerawat pada waktu atau lokasi tertentu, misalnya ketika bercermin.

Kita harus berusaha menghindari situasi yang membuat kita akan memencet jerawat secara enggak sadar.

Salah satu yang bisa dilakukan adalah menghindari bercermin sebelum tidur. 

Baca Juga: 4 Makanan Ini Cuma Bikin Wajah Makin Jerawatan. Harus Dihindari!