Kram terjadi karena saat menstruasi rahim berkontraksi untuk meluruhkan lapisannya.
Untuk memperlancar proses ini, kita bisa membantunya dengan menghangatkan area sekitar rahim seperti punggung bagian bawah atau perut.
Panas bisa mengendurkan dinding otot, dengan peningkatan aliran darah mengurangi kram.
Sebuah review yang dilakukan terhadap enam penelitian menemukan bahwa cewek yang meletakkan bantalan penghangat di perut bagian bawah selama beberapa jam melaporkan rasa kram yang lebih ringan.
Untuk menghangatkan area rahim, kita bisa menggunakan bahan-bahan yang ada di rumah seperti handuk yang direndam air panas atau botol yang diisi dengan air hangat.
Baca Juga: Ini Penyebab Menstruasi Sebulan 2 Kali atau Siklus Menstruasi Pendek!
Olahraga
Berolahraga juga dapat meredakan rasa kram saat menstruasi karena olahraga dapat meningkatkan sirkulasi darah yang memungkinkan mengurangi rasa kram.
Menurut penelitian yang dipublikasikan dalam Journal of Education and Health Promotion tahun 2018, olahraga aerobik intensitas rendah hingga sedang dapat mengurangi rasa sakit yang disebabkan oleh kram menstruasi.
Kita bisa melakukan olahraga ringan seperti berjalan atau berenang.