Google for Indonesia 2020: Fokus Bantu UMKM Hingga Pencari Kerja di Tengah Pandemi!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Rabu, 18 November 2020 | 13:44 WIB
Google for Indonesia 2020 (youtube.com)

Google mengumumkan bahwa Bangkit akan ditawarkan melalui Kampus Merdeka untuk hingga 3.000 mahasiswa terpilih yang memenuhi syarat tahun depan.

FYI, Bangkit merupakan akademi karier teknis yang didesain melalui kemitraan dengan Dirjen Pendidikan Tinggi dari Kemendikbud, Gojek, Tokopedia, dan Traveloka.

Di samping kurikulum machine learning, Bangkit akan menawarkan dua topik pembelajaran lain agar mahasiswa siap untuk berkarier di bidang teknologi, yaitu pemrograman dengan pengembangan Android dan dasar-dasar Cloud dengan fokus pada Google Cloud Platform.

Enggak cuma itu, melalui kemitraan dengan Kemendikbud dan Kementerian Agama, Google bekerja untuk membantu 45 juta pelajar dan pengajar menjalani pembelajaran jarak jauh menggunakan G Suite for Education.

Sementara itu, YouTube berusaha untuk mengembangkan kesempatan belajar melalui Akademi Edukreator, yang dirancang supaya anak muda, pengajar, dan tenaga profesional di Indonesia bisa membuat video pendidikan yang berkualitas tentang berbagai topik seperti sains dan keuangan.

Bersama dengan Kok Bisa, salah satu duta YouTube Creators for Change, program ini akan memilih kreator dari kelompok peserta pertama Akademi Edukreator untuk menerima pelatihan khusus guna meningkatkan mutu konten pendidikan mereka.

Melatih developer agar siap menggunakan Cloud

Bagi yang udah bekerja, Google membantu mereka yang bermotivasi untuk menambah kemampuan dengan keterampilan yang dapat langsung digunakan, dari komputasi Cloud hingga kecerdasan buatan.

"Kami meluncurkan JuaraGCP, sebuah program untuk belajar pengembangan aplikasi, analisa data, dan machine learning di Google Cloud," ujar Megawaty Khie, Country Director Google Cloud Indonesia.

Google juga telah melatih 1.000 orang dalam hal kesiapan Cloud sebagai bagian dari program Digital Talent Scholarship dari Kominfo untuk membangun SDM yang dapat membantu perusahaan, baik besar maupun kecil, untuk bertumbuh dan berkembang dengan bantuan Cloud. (*)

Baca Juga: Jamu Terenak, Ini 5 Khasiat Luar Biasa Beras Kencur Buat Kesehatan!