Hangry the Alley, Resto Dine In Kekinian yang Bisa Masuk Wishlist!

By Marcella Oktania, Kamis, 25 Februari 2021 | 14:20 WIB
Hangry the Alley (dok. istimewa)

CewekBanget.ID - Di masa pandemi ini, kamu sudah pernah cobain makan ayam bumbu Korea kekinian dari Moon Chicken atau bahkan nyobain Aburi Gyudon dari San Gyu?

Eits, sudah tahu belum kalau Moon Chicken dan San Gyu adalah brand makanan asal lokal di bawah naungan Hangry?

Hangry!

Hangry sendiri sudah ada sejak November 2019 dan terus berkembang di masa pandemi berkat bantuan layanan pesan-antar dari GoFood dan GrabFood.

Baca Juga: Gini Cara Pakai Masker Kalau Kita Makan Dine-In di Restoran!

Lalu, Hangry jadi punya Hangry Apps di pertengahan tahun 2020 yang sudah bisa kita unduh di Play Store dan App Store biar kita bisa dapatin loyalty point saat memesan makanan dari 5 brand makanan yang disiapkan Hangry, seperti Moon Chicken yang menjual beragam ayam bumbu Korea, San Gyu yang menjual rice bowl ala Jepang, Kopi Dari Pada yang menjual kopi dan minuman kekinian lain, Ayam Koplo yang memberikan pilihan beragam nasi ayam, hingga Nasi Ayam Bude Sari buat kita pencinta makanan tradisional Indonesia.

5 brand makanan dari Hangry

Gara-gara kesuksesannya, Hangry sampai bisa mengelola 40 gerai yang ada di Jabodetabek dan Bandung.

“Melalui analisa bisnis yang dilakukan oleh tim internal kami, telah terjadi lebih dari 2000% peningkatan aktivitas bisnis Hangry melalui layanan berbasis pesan-antar sejak awal 2020. Hal ini ditunjukkan dengan penjualan produk di bawah naungan Hangry yang terus meningkat hingga mencapai 22 kali lipat dari Januari 2020 ke Desember 2020. Selain itu, pada Desember 2020 silam, kami berhasil menjual 17.000 porsi makanan dalam sehari. Oleh karena itu, kami melihat bahwa minat masyarakat terhadap produk Hangry cukup tinggi dan menjadi salah satu alasan kami untuk berinovasi melakukan ekspansi dengan membuat restoran dine-in,” ungkap Abraham Viktor, CEO Hangry.

Bahkan, sekarang Hangry sudah buka restoran dine in pertamanya di kawasan Pesanggrahan, Jakarta bernama Hangry the Alley!

Baca Juga: 5 Manfaat Makan Kulit Bawang Bombai, Efeknya Mengejutkan untuk Tubuh

Hangry the Alley

Baru grand launching pada 9 Januari 2021 lalu, restoran ini bisa masuk wishlist kamu buat nyobain tempat makan kekinian.

Sesuai namanya, Hangry the Alley bakalan berkonsep seperti tempat makanan di gang kecil, jadi enggak heran kalau tempat masuknya terlihat sempit, nih.

Begitu masuk, kita bakalan bisa langsung melihat open kitchen dan juga photo booth kece.

Masuk lebih dalam lagi dan kita bakal melihat tempat makan yang dibuat indoor dan outdoor luas.

Hangry the Alley

Di Hangry the Alley, kita enggak cuma bisa merasakan nikmatnya varian makanan dan minuman yang disajikan, tapi juga bisa ikutan mukbang competition.

Kita yang berhasil makan 20 chicken wings dalam waktu 10 menit bakalan dapat hadiah menarik, lho!

Walaupun lagi masa pandemi begini, pihak Hangry memastikan kalau tempatnya juga sudah melakukan protokol kesehatan dengan baik.

Misalnya mulai dari memeriksa suhu badan di depan pintu, meminta kita untuk scan barcode yang gunanya buat mengisi identitas customer untuk kebutuhan tracking, seluruh staff memakai masker, dan tersedia tempat cuci tangan mumpuni hingga hand sanitizer di seluruh meja.

Ada juga pemberian jarak dan sistem contacless order yang enggak merepotkan.

“2021 telah menjadi tahun yang dinantikan oleh sebagian besar masyarakat Indonesia, sehingga di tahun yang baru ini Hangry pun memperluas cakupan bisnisnya dengan menghadirkan restoran dine-in, Hangry the Alley. Masih dalam misi menjadi bagian kebahagiaan mereka ketika menyantap hidangan yang kami sajikan dari hati, kami juga ingin secara langsung mendengarkan masukan dan menyaksikan dukungan luar biasa yang selama ini kami terima secara virtual”, ungkap Kenny Timothy Ivander, Business Lead, Hangry.

Gimana, girls, tertarik buat mencoba ke Hangry the Alley?

Namun, ingat untuk selalu menjaga kesehatan, ya!

(*)

Baca Juga: Makan di Luar Lebih Berisiko Tertular COVID-19, Ini Kata Ahli!