Roti atau Nasi
Ketika kita kepedasan, segera konsumsi roti atau nasi, deh.
Pasalnya, tepung yang terkandung dalam roti dan nasi dapat menjadi benteng alami antara capsaicin dan mulut kita.
Selain itu, sepotong roti juga bisa menyerap minyak capsaicin dan mencegah mulut kita terasa lebih panas seperti terbakar.
Kita juga bisa mengonsumsi kentang rebus sebagai pengganti kedua makanan tersebut.
Baca Juga: Saat Menstruasi Enggak Konsumsi Makanan Pedas? Benar Enggak Nih?
Cokelat
Bukan cuma sebagai camilan manis yang enak, cokelat juga bisa jadi penyelamat kita saat kepedasan.
Kandungan lemak tinggi pada cokelat dapat menghilangkan sebagian capsaicin dari mulut karena zat tersebut lebih mudah larut oleh lemak ketimbang larutan berbahan dasar air.
Sebaiknya kita mengonsumsi cokelat susu daripada cokelat hitam agar dapat merasa lebih lega dari pedas.
(*)