Lagi Diet Tapi Waktu Olahraga Terbatas? Ikuti 4 Tips ini Biar Berat Badan Tetap Turun!

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Sabtu, 13 Maret 2021 | 21:45 WIB
Ilustrasi olahraga (foto: en.koreaportal.com)

Bikin jurnal makanana atau minuman yang udah kita konsumsi

Lacak apa saja yang kita makan dan minum setiap hari dalam jurnal makanan.

Melakukan hal ini akan membantu kita melacak asupan kalori harian.

Kita juga bisa mengunduh aplikasi di ponsel untuk menghitung kebutuhan kalori dan juga berapa yang harus dibakar lewat olahraga dalam sehari.

Baca Juga: Enggak Gegabah, 4 Zodiak Ini Selalu Berpikir Jangka Panjang dan Matang

Menjaga asupan kalori

Batasi asupan kalori kita buat enggak lebih dari 1.100 kalori per hari.

Pembatasan kalori bisa dilakukan dengan cara melakukan perubahan kecil, misalnya mengurangi karbohidrat sederhana seperti roti atau nasi hingga mengganti susu whole milk dengan susu rendah lemak.

Kemudian mengurangi gorengan, serta makan 4-5 kali makan dalam porsi kecil ketimbang 3 kali makan besar untuk membuat metabolisme tetap aktif.