Stop! 5 Kebiasaan Pagi Ini Cuma Bikin Berat Badan Makin Nambah, Lho!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Sabtu, 3 April 2021 | 10:11 WIB
Ilustrasi melewatkan sarapan (misskyra.com)

CewekBanget.ID - Buat kita yang lagi berusaha menurunkan berat badan, sebaiknya perhatikan juga kebiasaan yang sering kita lakukan di pagi hari.

Karena, ada beberapa kebiasaan pagi yang ternyata ngaruh banget sama perubahan berat badan kita, lho!

Kalau kita masih melakukan beberapa kebiasaan pagi di bawah ini, sebaiknya hentikan segera!

Karena ini cuma akan bikin berat badan kita makin nambah! Duh!

Baca Juga: Sering Dilakukan, 5 Kebiasaan Pagi Ini Bisa Picu Kanker. Hati-hati!

1. Enggak sarapan

Penelitian mengungkap, orang yang rutin sarapan dengan menu sehat sebesar 600 kalori cenderung enggak cepat lapar sepanjang hari.

Menu sarapan yang direkomendasikan terdiri dari protein tanpa lemak, karbohidrat dan sedikit makanan manis.

2. Kamar kurang sinar matahari

Ada baiknya kamar kita memiliki jendela sehingga setiap pagi sinar matahari bisa masuk.

Sebuah penelitian, orang yang terpapar sinar matahari pagi setelah bangun tidur memiliki tingkat keberhasilan menurunkan berat badan lebih tinggi.

Ini karena sinar matahari membuat tubuh dapat menyesuaikan jam biologis, termasuk juga metabolisme tubuh.

Baca Juga: Sayang Duit, Skincare dengan 5 Tanda Ini Enggak Perlu Kita Beli!

3. Bangun siang

Kurang tidur memang bisa meningkatkan berat badan karena peningkatan level hormon yang meningkatkan nafsu makan.

Di sisi lain, bangun terlalu siang karena tidurnya terlalu lama juga enggak lebih baik, lho!

Penelitian menunjukkan, tidur lebih dari 10 jam setiap malam meningkatkan risiko kegemukan!

4. Enggak menimbang berat badan

Biasakan untuk menimbang badan setiap hari, sebaiknya sesudah mandi dan sebelum berpakaian.

Pagi hari merupakan waktu terbaik untuk menimbang berat badan karena bobot tubuh paling rendah.

Dengan demikian hasilnya lebih akurat dan kita juga bisa membuat penyesuaian dengan pola makan dan aktivitas fisik hari itu.

5. Malas membersihkan tempat tidur

Hal ini mungkin terkesan sepele, tetapi kebiasaan hidup aktif dimulai dengan membereskan tempat tidur sendiri dapat berpengaruh pada aktivitas lain sepanjang hari.

Menurut sebuah survei,  orang yang rutin membereskan tempat tidurnya cenderung punya kebiasaan sehat lain seperti menyiapkan sarapan sehat.

Hal ini kemudian bikin orang tersebut jadi bisa lebih aktif bergerak sehingga membantu pembakaran kalori selama seharian penuh. (*)

Baca Juga: 5 Gaya Modis Sisca Kohl Ini Cocok Dipakai Ngedate Sama Pacar. Tiru Yuk!