2. Cedera otot
Cedera yang terjadi pada tendon, jaringan fibrosa yang menghubungkan otot dengan tulang, dikutip dari Mayo Clinic.
Cedera otot yang ringan hanya membuat otot menjadi renggang.
Ini bisa terjadi karena melakukan aktivitas dengan gerakan berulang, seperti menggunakan komputer atau berolahraga.
3. Infeksi tulang belakang
Seseorang dapat mengalami infeksi pada tulang belakang karena beberapa faktor, seperti infeksi HIV, diabetes, dan obesitas.
Baca Juga: Jerawat Punggung Bikin Ganggu? Gini 3 Cara Sederhana Mengatasinya!
Infeksi juga bisa disebabkan oleh bakteri atau jamur, pasca operasi.
Infeksi tulang belakang dapat menimbulkan rasa sakit pada punggung sebelah kanan seseorang.
4. Osteoporosis
Melansir NHS.uk, osteoporosis di mana kondisi tulang melemah, sehingga mudah retak dan patah.
Diagnosis osteoporosis biasanya baru akan dibuat saat seseorang terjatuh yang menyebabkan patah tulang.