Untungnya, enggak terlalu sulit untuk menemukan vitamin C di banyak buah dan sayuran!
Selain jeruk, kita juga bisa mendapatkan vitamin C dalam jumlah yang baik dalam blueberry, pepaya, stroberi, kiwi, dan bahkan ubi jalar.
Makanan tinggi lemak sehat seperti alpukat, kacang-kacangan, dan biji-bijian juga dapat memberikan banyak manfaat, lho!
2. Enggak cuma makanan, memilih jenis minuman juga penting!
Salah satu kunci wajah glowing adalah mengonsumsi cukup banyak air putih setiap hari.
Selain mengandalkan asupan air putih, kita bisa mulai rajin minum air kelapa yang akan menghidrasi secara intens.
Selain itu, air kelapa juga merupakan sumber vitamin C yang baik, serta potasium, kalsium, dan magnesium.
Baca Juga: 5 Trik Mencerahkan Wajah Kusam dalam Waktu 15 Menit. Instan Glowing!
Enggak cuma air kelapa, jus buah segar juga bisa jadi pilihan!
Jus dan smoothie juga bagus untuk mendapatkan berbagai nutrisi dalam satu porsi yang sehat.
Vitamin dan nutrisi yang dikandungnya baik untuk menyembuhkan kulit dan menjaga kesehatannya. Tapi, jangan pakai gula tambahan, ya!
3. Perhatikan produk skincare yang kita pakai