Penjelasan Ahli, Kebiasaan Mager Ternyata Bisa Memicu Depresi!

By Salsabila Putri Pertiwi, Senin, 6 Juni 2022 | 18:45 WIB
Ilustrasi. Mager atau Malas Gerak. ()

CewekBanget.ID - Girls, jangan biasakan diri jadi mager alias malas bergerak, ya.

Bukan cuma membawa dampak buruk pada kesehatan fisik, mager juga ternyata dapat meningkatkan risiko depresi.

Penelitian telah menunjukkan adanya hubungan antara malas bergerak dengan kondisi kesehatan mental yang menurun.

Simak penjelasannya dan buat diri kita lebih aktif mulai sekarang!

Depresi dan Aktivitas Fisik

Fyi, semakin kita kurang beraktivitas fisik, dampaknya pada kesehatan mental kita juga akan memburuk.

Berdasarkan hasil sebuah penelitian, kebiasaan menatap layar dan berbagai kegiatan lain yang membatasi gerak dan aktivitas fisik membuat banyak orang melaporkan masalah kesehatan mental yang mereka alami.

Penelitian yang dilakukan saat COVID-19 melanda dunia ini juga menemukan kaitan antara kebiasaan mengikuti panduan aktivitas fisik selama pandemi dengan gejala depresi.

Jadi, orang-orang yang enggak lanjut melakukan panduan aktivitas fisik mengalami gejala depresi yang lebih tinggi dibanding orang yang terus mengikuti panduan.

Baca Juga: Mager? Ini Dia Gerakan Olahraga untuk Dicoba Sambil Rebahan!

Screen Time

 

Kemalasan dan keterbatasan gerak fisik akibat kebiasaan menatap layar juga berpengaruh.