Tanpa Obat, Ini 5 Cara Alami Redakan Sakit Maag dengan Cepat

By Marcella Oktania, Sabtu, 28 Januari 2023 | 14:30 WIB
Ilustrasi sakit maag (prevention.com)

CewekBanget.ID - Apakah kamu termasuk orang yang yang punya sakit maag?

Sakit maag sendiri bisa muncul bukan karena kita sering telat makan aja, melainkan punya kebiasaan buruk lainnya, seperti langsung berbaring sehabis makan, makan dalam jumlah banyak, enggak mencuci tangan sebelum makan, hingga konsumsi makanan dan minuman yang bisa mengiritasi dinding lambung.

Apapun penyebabnya, sakit maag memang menyakitkan dan bikin kita merasa enggak nyaman.

Namun daripada terus-menerus minum obat, sebenarnya kita bisa coba meredakan sakit maag, bahkan mencegahnya dengan cara alami, kok.

Melansir Medical News Today, ini 5 cara alami redakan sakit maag tanpa obat dengan cepat!

1. Jahe

Salah besar kalau berpikir jahe bisa menyebabkan maag makin parah, lho.

Padahal, jahe bisa membantu mengatasi sakit maag akibat bakteri H. pylori.

2. Madu

Madu murni memang sudah punya reputasi bagus untuk kesehatan, enggak terkecuali buat maag kita.

Terlebih madu manuka yang punya kandungan antimikroba tinggi, sehingga bisa mematikan bakteri penyebab maag dan bikin ulu hati kita enggak lagi sakit.

Baca Juga: Enggak Boleh Dibiarkan, Gini Cara Mengatasi Masalah Maag Kronis!

3. Pisang