5 Minuman Ini Bisa Jaga Kesehatan Lambung Saat #PowerUpRamadan!

By Salsabila Putri Pertiwi, Senin, 27 Februari 2023 | 11:40 WIB
Ilustrasi minuman hangat (Shutterstock via Tasting Table)

Jahe

Kita juga bisa meminum jahe hangat saat sahur maupun berbuka puasa.

Minum jahe saat puasa akan sangat membantu kerja organ pencernaan, lho.

Jahe memang terkenal banyak manfaatnya bagi tubuh, termasuk mencegah asam lambung saat puasa.

Ini karena jahe memiliki sifat anti-peradangan sehingga mampu mengatasi masalah pencernaan, khususnya saat puasa.

Teh Herbal

Doyan minum teh? Kita bisa meminum teh herbal untuk membatalkan puasa pada waktunya.

Selain bikin perut terasa lebih hangat usai berpuasa seharian, minuman ini juga bisa membantu mengatasi asam lambung yang rentan naik saat menjalani puasa.

Selain itu, teh herbal dapat mengatasi masalah seperti mual dan penumpukan gas pada perut.

Tenang! Teh herbal bebas dari kafein yang enggak boleh dikonsumsi terlalu banyak oleh tubuh, kok.

 Baca Juga: 5 Menu Sahur Masak di Rice Cooker untuk Anak Kos #PowerUpRamadan