7 Minuman untuk Membersihkan Paru Paru Bikin Napas Makin Lega

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Rabu, 10 Mei 2023 | 14:35 WIB
Ilustrasi paru paru (videohive.net)

CewekBanget.ID - Paru paru merupakan organ vital dalam tubuh yang harus kita jaga.

Paru paru yang terganggu akan menimbulkan berbagai macam masalah kesehatan berkaitan dengan pernapasan.

Ternyata, kita bisa memanfaatkan beberapa jenis minuman untuk membersihkan paru paru, lho!

Enggak percaya? Coba kepoin jenis minuman untuk membersihkan paru paru yang bisa bikin napas kita makin lega!

Baca Juga: Sering Batuk dan 4 Hal Ini Pertanda Kesehatan Paru-paru Terganggu!

1. Air Jahe

Semua orang tahu kalau jahe merupakan salah satu rempah kaya khasiat.

Jahe diketahui bisa diolah menjadi berbagai macam bentuk, salah satunya dibuat menjadi air atau wedang jahe. 

Nah, melansir Bobo.Id, air jahe ini ternyata bisa jadi pembersih paru-paru karena memiliki sifat antiperadangan.  

Dengan begitu, mengonsumsi air jahe secara rutin dapat mencegah terjadinya infeksi pernapasan. 

Selain disajikan hanya dengan air, jahe juga bisa dijadikan teh. Namun, kita harus hindari memasukkan gula terlalu banyak ya, girls! 

2. Air Kunyit