7 Hal yang Bakal Kita Rasakan Kalau Terlalu Banyak Tidur, Berbahaya!

By Marcella Oktania, Minggu, 27 Agustus 2023 | 05:00 WIB
Ilustrasi terlalu banyak tidur (Getty Images/Roos Koole via Insider)

CewekBanget.ID - Tidur memang dibutuhkan tubuh untuk beristirahat secara penuh, supaya kita bisa terbangun dengan energi yang banyak.

Makanya penting untuk tidur setidaknya 7-9 jam per hari setiap malam, nih.

Kalau kita kurang tidur, kita bakal kekurangan energi.

Namun kalau kita terlalu banyak tidur juga ternyata enggak bagus untuk tubuh kita, lho.

Ini dia 7 hal yang bakal kita rasakan kalau terlalu banyak tidur yang enggak baik untuk tubuh!

1. Sakit kepala

Hal pertama yang bakal kita rasakan kalau kebanyakan tidur adalah sakit kepala.

Bahkan sakit kepala karena kebanyakan tidur bakalan lebih mudah kita rasakan kalau kita memang sehari-hari gampang sakit kepala, nih.

Ini bisa terjadi karena peneliti percaya kalau kebanyakan tidur ada hubungannya dengan serotonin yang malah mengganggu tidur dan bikin kita lebih gampang sakit kepala.

Baca Juga: Stop Begadang! Ini 7 Manfaat Tidur Lebih Awal Buat Kesehatan

2. Sakit punggung

Biasanya setelah kita terbangun dari tidur panjang, kita bakal merasakan juga sakit punggung, nih.

Wajar, karena kita bakal terbaring lebih dari 9 jam yang malah enggak bagus untuk tubuh kita.