Awas Kena Keratitis karena Kelamaan Pakai Softlens. Kenali Gejalanya!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Senin, 6 November 2023 | 18:10 WIB
Ilustrasi pakai softlens (via BBC)

CewekBanget.ID - Siapa yang suka pakai softlens seharian?

Ada yang menggunakan softlens sebagai pengganti kaca mata supaya ia bisa tetap melihat dengan jelas. Namun banyak juga yang menggunakan softlens untuk alasan estetika semata.

Buat kita yang suka pakai softlens, perlu diingat kalau sebisa mungkin jangan pakai softlens dalam waktu yang terlalu lama ya, girls.

Karena kelamaan pakai softlens bisa memicu keratitis alias peradangan pada bagian kornea mata!

Seperti apa gejala keratitis yang disebabkan oleh kelamaan pakai softlens? Apakah ini berbahaya?

Baca Juga: Enggak Asal, Gini Cara Memilih Softlens Sesuai Warna Kulit Kita!

FYI, keratitis bisa disebabkan oleh banyak hal, mulai dari cedera ringan pada mata hingga infeksi virus, bakteri, parasit, dan jamur.

Melansir Mayo Clinic melalui Grid Health, keratitis yang terjadi karena cedera biasanya disebabkan oleh benda asing yang menggores kornea.

Ini merupakan jenis keratitis yang enggak menular.

Seperti yang udah disebutkan di atas, penggunaan softlens juga bisa menyebabkan keratitis.

Bakteri, jamur atau parasit, terutama parasit mikroskopis acanthamoeba dapat muncul di permukaan softlens atau tempat penyimpanannya.

Enggak cuma itu, virus herpes (herpes simpleks dan herpes zoster) juga bisa menjadi penyebab keratitis.