Awas Kena Keratitis karena Kelamaan Pakai Softlens. Kenali Gejalanya!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Senin, 6 November 2023 | 18:10 WIB
Ilustrasi pakai softlens (via BBC)

Keratitis karena virus atau bakteri bisa pulih lebih cepat, kok. Begitu pula juga infeksi terjadi karena penggunaan softlens yang kurang tepat.

Sementara itu, apabila keratitis disebabkan oleh penyakit autoimun, beberapa parasit atau cedera sebelumnya, akan lebih sulit diobati.

Dalam kasus ini, seseorang bisa mengalami kerusakan permanen di kornea matanya, yang menyebabkan gangguan penglihatan.

Keratitis harus diperiksa dan kondisinya didiagnosis oleh dokter optometri, yang bisa memberikan pilihan pengobatan.

Pengujian mata yang terkena keratitis

Melansir American Optometric Association, pengujian yang perlu dilakukan adalah sebagai berikut:

- Riwayat kesehatan pasien dan apakah ada masalah kesehatan yang berkaitan dengan gangguan mata.

- Pemeriksaan eksternal memakai biomikroskop untuk mengetahui keadaan kornea dan membuat struktur mata lainnya tidak terpengaruh.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Milia dengan Cepat, Pakai 4 Produk Skincare Ini!

- Biopsi untuk menentukan apa penyebab peradangan kornea ini terjadi.

Penanganan keratitis terbagi menjadi dua, tergantung pada penyebab dan apakah infeksi ini menular atau enggak:

Keratitis menular