CewekBanget.ID - Enggak ada orang yang mau merasakan depresi.
Namun ketika kita merasakannya, jangan dianggap seperti hal yang buruk dan bermasalah, tapi atasi dengan kontrol diri yang baik.
Yang paling penting, pastikan kita jangan membuat depresi kita makin buruk dengan kebiasaan bodoh, ya.
Ini dia 5 hal sepele yang bisa membuat depresi kita makin memburuk!
1. Makanan
Peneliti dari Deakin University School of Medicine dari Australia percaya kalau mikroorganisme yang ada dalam sistem pencernaan kita ada hubungannya dengan kesehatan mental.
Artinya, ketika kita punya sistem pencernaan yang sehat, kesehatan mental kita juga ikutan sehat.
Inilah kenapa kita juga harus memperhatikan apa yang kita makan.
Nah studi dari American Journal of Psychiatry, ditemukan kalau makanan yang erat kaitannya dengan budaya Barat, misalnya seperti makanan gorengan, tinggi lemak dan gula, hingga alkohol bisa memperparah depresi.
Jadi lebih baik sekarang fokus pada makanan yang berasal dari bumi, seperti sayuran, buah, daging, ikan, atau biji-bijian yang lebih sehat untuk fisik dan mental kita.
Baca Juga: Lakukan 5 Hal Ini Kalau Depresi sampai Sulit Bangun dari Tempat Tidur
2. Kurang tidur
Ketika kita kurang tidur, kita juga bakal lebih mudah memicu episode depresi.