4 Makanan dan Minuman Kesehatan Overrated, Enggak Terlalu Berguna

By Marcella Oktania, Selasa, 23 April 2024 | 05:00 WIB
Oatmeal (mashed.com)

CewekBanget.ID - Kalau ngomongin makanan dan minuman yang sehat, kita pasti langsung bisa sebutkan beragam macam.

Sayangnya kebanyakan yang kita sebutkan itu hal-hal yang overrated, terlalu tinggi dinilai orang.

Bukan berarti makanan overrated ini enggak bagus.

Namun kita bisa coba memilih makanan atau minuman lain yang lebih baik dengan harga yang lebih murah pula, lho.

Yuk jangna sampai tertipu sama 4 makanan dan minuman sehat yang overrated ini, ya.

1. Minuman kolagen

Minuman kolagen sebenarnya sangat overrated dan menjanjikan hal yang macam-macam.

Namun sebenarnya enggak worth it kita miliki, lho.

Pasalnya daripada minuman kolagen, lebih baik kita perbanyak aja makanan yang menggandung kolagen, seperti organ, kulit, putih telur, atau kaldu yang bakal memberikan efek sama aja, kok.

Walaupun ada minuman kolagen yang benar-benar bagus, tapi rata-rata minuman tersebut kebanyakan diproses dan banyak mengandung pengawet yang bisa bikin tubuh kita merasa kembung.

Baca Juga: Hindari 5 Makanan Rendah Lemak Ini yang Sebenarnya Enggak Sehat

2. Suplemen probiotik

Sekali lagi, ada suplemen probiotik yang benar-benar bagus di pasaran.