Turunkan Berat Badan Dengan Jenis Olahraga Tepat Berdasarkan Zodiak

By Natasha Erika, Senin, 18 Januari 2016 | 17:00 WIB
Turunkan Berat Badan Dengan Jenis Olahraga Tepat Berdasarkan Zodiak (Natasha Erika)

Tahukah kamu bahwa astrologi enggak hanya dapat memprediksi masa depan, tapi juga membantu memotong beberapa kilogram kelebihan berat badan? He-he-he. Seenggaknya begitulah yang dikatakan pelatih fitnes Althea Shah dari India. "Masing-masing zodiak dapat menggambarkan kekuatan dan kelemahan karakter dan fisik kita," kata Althea. Inilah jenis olahraga yang sesuai dengan karakter kita berdasarkan astrologi.

 

Aries memiliki banyak energi dan perlu melampiaskannya keluar dengan cara yang terkendali. Karena kita benci rutinitas, cuma melakukan satu jenis olahraga yang statis dapat membosankan bagi kita. Kata Shah, "Nikmati olahraga kompetitif seperti tenis, sepak bola dan latihan ketahanan seperti angkat berat dan lain sebagainya."

 

Ahli kebugaran yang juga dari India, Namrita Purohit mengatakan, "Ciri khas Taurus adalah memiliki metabolisme yang lambat. Jadi kita perlu memanjakan diri dalam beberapa bentuk latihan rutin yang ketat. Berdansa, jalan dan jogging adalah pilihan yang ideal."

 

Turunkan Berat Badan Dengan Jenis Olahraga Tepat Berdasarkan Zodiak

Shah mengatakan, "Latihan dalam grup dan senam adalah pilihan yang baik. Cari teman latihan untuk membuat sesi olahraga kitamenyenangkan. Kita juga bisa menikmati yoga dan meditasi untuk mengurangi stres. Kita juga mudah bosan, disarankan untuk mempraktikkan lebih dari satu jenis olahraga."

 

Kita cenderung cepat menambah berat badan di wilayah tubuh bagian tengah seperti perut maka latihan sebaiknya lebih difokuskan ke daerah itu. Pasang musik kesukaan ketika latihan agar lebih bersemangat.

 

Turunkan Berat Badan Dengan Jenis Olahraga Tepat Berdasarkan Zodiak

Menurut Purohit, Leo  memiliki banyak energi dan latihan berintensitas tinggi akan ideal." Latihan kardio dan pilates bisa jadi pilihan. Leo rentan terhadap serangan jantung, pastikan untuk menyertakan jogging dan jalan cepat ke dalam rutinitas kita. Grafik kesehatan Leo mengatakan bahwa mereka juga memiliki masalah di tulang belakang dan harus  berhati-hati karenanya.

Meditasi dan rileksasi cocok untuk Virgo yang hiperaktif. "Bersepeda, badminton, lari dan peregangan adalah beberapa latihan ketahanan lain yang harus menjadi bagian dari rutinitas kita setiap hari," kata Shah. Jauhi sumber stres karena Virgo lebih rapuh menghadapinya dibanding zodiak lain.

 

Libra memiliki kecenderungan untuk menambah berat badan. Latihan kardio intensitas rendah dan peregangan adalah pilihan terbaik. Purohit mengatakan, "Libra memiliki tingkat energi berubah-ubah. Di pagi hari, saat tingkat energi paling tinggi, kita dapat mencoba peregangan dan latihan kekuatan untuk memperkuat punggung bawah." Tapi kita harus menghindari angkat berat atau apa pun yang dapat menyebabkan stres di bagian itu.

 

Turunkan Berat Badan Dengan Jenis Olahraga Tepat Berdasarkan Zodiak

Scorpio menikmati berpartisipasi dalam olahraga yang bersifat agresif. Latihan intens, berat dan kompetitif baik untuk kita. Tinju, seni bela diri dan lari jarak jauh seperti maraton akan memperkuat otot-otot kita. Tapi hati-hati, latihan yang sangat berat dapat merusak otot dan menyebabkan cedera serta meningkatkan level stres.

 

Kita rentan terhadap penumpukan lemak  di sekitar pinggang, pinggul dan paha. Olahragalah yang teratur. Kata Shah, "Bersepeda, jalan dan jogging adalah latihan yang baik untuk kita. Berolahragalah lima kali dalam seminggu untuk terutama untuk melatih paha dan kaki. Tapi, sesuaikan porsinya agar otot paha dan punggung tetap selamat."

 

Turunkan Berat Badan Dengan Jenis Olahraga Tepat Berdasarkan Zodiak

Capricorn sangat ambisius. Mereka tekun menggapai apa yang diinginkan. Olahraga yang cocok untuk Capricorn adalah lari, bersepeda, panjat tebing dan roller blade karena mereka dapat menentukan kecepatan mereka sendiri.

Seringkali, Capricorn enggan mencoba sesuatu yang baru karena ketekunannya. Ini bisa jadi positif, bisa juga negatif. Ketika latihan memasuki masa Plato, yaitu masa di mana latihan enggak lagi menunjukkan hasil, Kita mau enggak mau harus mencoba jenis latihan lain agar hasil olahraga optimal.

 

Martial art adalah pilihan yang tepat untuk Aquarius yang pekerja keras dan dinamis. Pilihan lain adalah latihan kardio, resistance band dan medicine ball serta menyelam. Selalu ingat untuk mengambil waktu istirahat, mengingat kita kadang melupakan yang satu ini. Istirahat sama pentingnya dengan latihan itu sendiri.

 

Turunkan Berat Badan Dengan Jenis Olahraga Tepat Berdasarkan Zodiak

Pisces adalah zodiak yang tenang, suka duduk sambil melamun.  Apa pun yang melibatkan emosi dan keindahan, seperti skating atau balet, dapat kita coba. Tantanglah diri kita untuk sesekali bergerak dinamis dengan berlatih aerobik.

(sumber: lily/health.kompas.com, foto: pixabay.com)