Meskipun sudah putus dan telah menjadi masa lalu, mendengar berita kematian mantan pacar tetap saja membuat kita sedih dan terpukul. Ini karena kenangan kita terdahulu bersama dia turut menghilang juga.
Ketika Jonghyun meninggal, dan Shin Se Kyug datang melayat, publik kembali diingatkan kalau dulu mereka pernah pacaran.
Saat itu Se Kyung terlihat sedih dan tak kuasa menahan tangis. Meskipun sudah lama putus, bagaimanapun mereka pernah bersama, dan pasti ada rasa sakit ketika harus berpisah seperti ini.
Se Kyung enggak sendirian, karena kejadian serupa bisa menimpa kita. Yaitu ditinggal meninggal mantan pacar.
Hal ini dirasakan oleh dua cewek Indonesia yang harus menghadapi kematian mantan pacarnya. Yuk kita simak curhatan mereka!
(Baca juga: Surat Terakhir Jonghyun 'SHINee' dan 3 Hal yang Bisa Kita Pelajari dari Kejadian Ini)
Hubungan Nana, 22 tahun, dan mantan pacarnya bisa dibilang adalah cinta monyet. Meski banyak yang bilang cinta monyet bukan cinta yang serius, toh keduanya juga punya kenangan yang mereka syukuri masing-masing.
“Jadi kita memang udah kenal sejak SD, teman sekelas. Zaman dulu, masih SD ada juga kan yang pacar-pacaran? Nah, aku sama dia salah satunya,” curhat Nana, “tapi menjelang SMP, kita berdua putus sampai enggak pernah berhubungan lagi selama tahun-tahun di SMP itu.”
“Sampai suatu hari itu, aku kelas satu SMA waktu itu, ada teman aku ngasih surat. Dia bilang itu surat dari mantanku.”
Dalam suratnya, si mantan berterimakasih kepada Nana karena pernah menjadi cinta pertamanya. Dia juga meminta maaf karena harus berpisah dengan Nana.
Belum ada firasat apapun yang Nana rasakan, tapi setelah berselang beberapa hari, Nana mendengar berita kalau mantannya meninggal dunia akibat kecelakaan.