6 Hal Mengerikan yang Terjadi Kalau Kita Makan Enggak Teratur

By Indra Pramesti, Senin, 26 Februari 2018 | 10:45 WIB
Wajib makan teratur! (Indra Pramesti)

Buat yang punya banyak kegiatan, pasti enggak jarang kita sering enggak makan tepat waktu. Malah ada juga yang sengaja melewatkannya. Padahal, makan enggak teratur menurut banyak penelitian ternyata memiliki dampak yang berbahaya, lho.

Dilansir dari Seventeen.com, psikiatris di St. Louis, Kimberli McCallum, M.D, menjelaskan bahwa makan enggak teratur adalah saah satu penyebab utama penyakit berbahaya seperti anoreksia. Selain itu ada 6 hal lain yang juga terjadi kalau kita makan enggak teratur. Yuk, disimak!

(Baca juga: 4 Hal yang Boleh Kita Lakukan Setelah Putus Cinta)

Sebagian besar otak kita dijalankan dengan adanya glukosa. Jadi, ketika darah yang mengalir dalam tubuh kita kekurangan zat gula, yang diperoleh dari makanan, maka otak kita akan kehilangan kemampuan untuk fokus. Demikian dipaparkan orleh Kristin Kirkpatrick, R.D, manajer nutrisi di Cleveland Clinic.

Pernah mengalami betapa nyebelinnya kita ketika kelaparan? Yap, ini juga menjadi salah stau dampak yang membahayakan dari melewatkan makan. Menurut dr. McCallum, kit akan gampang merasa gelisah, gugup, dan sulit melihat suatu hal dari sudut pandnag yang luas.

Keadaan ini menandakan kalau hormon stres perlahan memengaruhi cara kita bersikap. Kita jadi lebih sering bad-mood dan enggak bertingkah enggak menyenangkan.

Ironisnya, setelah sekali melewatkan waktu makan, kita cenderung makan dalam porsi yang sangat banyak ketika ada kesempatana buat makan. Untuk mengantisipasi hal ini, dr. Kirkpatrick menjelaskan bahwa mengisi perut dengan makanan yang mengandung protein cukup membantu supaya kita enggak terlalu merasa kelaparan.

(Baca juga: Bongkar Cara Kita Mengungkapkan Perasaan Saat Pacaran Berdasarkan Zodiak)

Karena nafsu makan kita juga semakin meningkat, pada akhirnya berat badan kita juga semakin berpotensi untuk bertambah. Ini disebabkan karena metabolism kita yang enggak teratur, sehingga tubuh kita akan menyimpan lemak sebagai salah satu sumber energi saat perut kosong.

Saat kita meakukan diet berbahaya, dan dengan sengaja mengurangi asupan kalori dalam tubuh, ternyata kita juga mengurangi nutrisi-nutrisi dari makanan yang bisa menyehatkan bagian tubuh kita yang lain, seperti mencerahkan wajah atau membuat rambut menjadi sehat.

Sekalipun kita menggantinya dengan mengonsumsi obat-obatan, ternyata hal ini juga enggak menjamin kesehatan tubuh kita, lho. Karena pada dasarnya tubuh kita masih kekurangan protein.

Menurut dr. McCallum, diet ekstrim ternyata dapat memicu konstipasi yang kronis, lho. Kondisi ini disebabkan oleh usus kita yang juga berhenti bekerja.

Jika biasanya usus kita dapat berfungsi normal saat kita makan secara teratur, kali ini, dengan diet yang ekstrim, usus kita jadi enggak bisa bekerja seperti pada umumnya.

(Baca juga: 10 Hal Tentang Persahabatan yang Perlu Kita Tau Sebelum Berumur 25 Tahun!)