Kelapa
Selain menyegarkan, minum air kelapa dan makan daging buah kelapa ternyata juga bisa membuat kita lebih tenang. Studi dari Columbia University di tahun 2010 menemukan bahwa dengan mencium aroma kelapa saja, tekanan darah yang tinggi bisa menurun, begitu juga dengan tingkat stress.
Pisang
Pisang mengandung dua zat yang membuat otot lebih tenang, yaitu potassium dan magnesium. Makanya pisang sering diandalkan atlet sebagai snack setelah berlatih. Ternyata pisang juga mengandung tryptophan yang bisa mengurangi stress, girls.
(Baca juga: 5 Makanan yang Mampu Menghilangkan Sakit Kepala dan Pusing)
Sayuran Hijau
Orang tua kita sering mengingatkan kita untuk makan sayur bukan tanpa alasan, girls. Sayuran hijau seperti bayam dan kale tinggi akan asam folat. Ini dapat membantu tubuh kita dalam memproduksi dopamine. Dopamine adalah zat di otak yang bisa membuat kita merasa lebih senang. Sebuah jurnal di tahun 2012 juga menemukan bahwa orang yang banyak mengonsumsi asam folat lebih rendah risikonya mengalami gejala depresi, lho.
Nasi Merah
Nah kalau kita lapar banget, bisa pilih nasi merah. Nasi merah adalah karbohidrat kompleks yang bisa membantu tubuh kita memproduksi insulin sehingga pikiran kita lebih tenang. Selain insulin, nasi merah juga membuat tubuh kita mengeluarkan lebih banyak serotonin yang membuat perasaan lebih senang.